
Bola.net - Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, buka suara soal tak adanya dukungan dari Aremania pada anak asuhnya kala menjamu Perseru Serui. Kuncoro menegaskan bahwa hal ini pasti akan berpengaruh pada permainan anak asuhnya.
"Memang ada pengaruh bagi kami, kendati mereka hanya bisa mendukung dari luar stadion, tak di tribune," ujar Kuncoro, pada Bola.net, Rabu (07/11).
"Paling tidak, kami tetap bisa mendengar suara nyanyian dan yel-yel mereka. Inilah yang membakar semangat kami," sambungnya.
Namun, Kuncoro tak mau menjadikan hal ini sebagai alasan timnya tampil melempem. Menurut pelatih berusia 45 tahun tersebut, Hamka Hamzah dan kawan-kawan tetap harus menunjukkan permainan terbaik mereka pada pertandingan tersebut.
"Ada atau tidak ada suporter, kami ini main untuk Arema. Bahkan, mau main di tengah padang gurun pun kami harus semangat," tandasnya.
Arema FC akan menghadapi Perseru Serui pada laga pekan ke-30 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018. Pertandingan ini rencananya akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Minggu (11/11).
Pada pertandingan ini, Arema FC dipastikan tampil tanpa dukungan Aremania sama sekali kala menghadapi Perseru Serui. Pasalnya, pihak kepolisian tak mengizinkan acara nonton bareng, yang biasa dihelat Aremania, di pelataran parkir Stadion Kanjuruhan Malang, pada tiap laga home Arema. Tak turunnya izin kepolisian ini disebabkan jadwal laga tersebut berbarengan dengan pemilihan kepala desa serentak di wilayah Kabupaten Malang.
Aremania sendiri dihukum tak bisa mendukung langsung tim kebanggaan mereka di trbune. Hukuman ini dijatuhkan Komisi Disiplin PSSI menyusul terjadinya insiden pada laga kontra Persebaya Surabaya, beberapa waktu lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tanpa Dukungan Sama Sekali Aremania, Arema FC Akui Terpengaruh
Bola Indonesia 7 November 2018, 18:52
-
Jamu Perseru Serui, Arema Full Tanpa Dukungan Aremania
Bola Indonesia 6 November 2018, 17:36
-
Manajemen Arema FC Sebut Kepedulian Aremania Luar Biasa
Bola Indonesia 21 Oktober 2018, 02:15
-
Milan Petrovic Apresiasi Dukungan Aremania
Bola Indonesia 20 Oktober 2018, 21:26
-
Ratusan Aremania Nobar Laga Arema vs Bali United di Pelataran Stadion Kanjuruhan
Bola Indonesia 20 Oktober 2018, 17:21
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR