Bola.net - - Bali United dipastikan tak bisa memainkan skuat terbaik mereka kala menghadapi Perseru Serui. Serdadu Tridatu -julukan Bali United- bakal kehilangan marquee player mereka, Nick van der Velden, pada laga lanjutan Liga 1 ini.
Pelatih Bali United, Widodo C Putro, menjelaskan bahwa Van der Velden saat ini mengalami cedera. Pemain berusia 35 tahun tersebut cedera kala berlatih sendiri di rumahnya.
"Ada cedera di kakinya sehingga sulit menggunakan sepatu," ujar Widodo.
Namun, kendati Van der Velden harus menepi, Widodo tak risau. Salah seorang penyerang legendaris Timnas Indonesia ini mengaku telah memiliki rencana untuk mengisi lubang yang ditinggalkan Van der Velden.
"Saya rasa tidak akan terlalu berpengaruh karena kami sudah siapkan penggantinya," tutur Widodo.
Bali United bakal menjalani laga pekan kesembilan mereka di Liga 1 dengan menghadapi Perseru Serui. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Minggu besok.
Kendati dihelat di Stadion Dipta, yang notabene kandang Bali United, pertandingan ini berstatus laga kandang bagi Perseru. Mereka harus melakoni laga di Dipta karena stadion mereka tak memenuhi syarat.
Sementara itu, selain Van der Velden, Widodo menyebut skuatnya sudah siap menjelang laga ini. Namun, mereka mengaku masih menanti untuk menyusun skuat yang bakal diturunkan pada laga tersebut.
"Secara fisik dan strategi sudah kami siapkan. Ada satu sesi latihan lagi untuk menentukan siapa pemain yang akan diturunkan melawan Perseru," tandasnya.(den/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tantang Perseru, Bali United Tak Diperkuat Marquee Player
Bola Indonesia 3 Juni 2017, 20:47
-
Tandang Rasa Kandang, Bali United Akui Beruntung
Bola Indonesia 3 Juni 2017, 20:16
-
Pertajam Lini Serang Jadi Tugas Utama Widodo di Bali United
Bola Indonesia 22 Mei 2017, 19:22
-
Widodo Akui Laga Lawan Persija Menegangkan
Bola Indonesia 22 Mei 2017, 16:19
-
Pelatih Bali United Tak Peduli Persija di Papan Bawah Klasemen
Bola Indonesia 21 Mei 2017, 08:28
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


















KOMENTAR