Bola.net - - Persija Jakarta berhasil mengalahkan Perseru Serui pada pekan ke-25 kompetisi Liga 1 musim 2017. Namun, pelatih Persija, Stefano Cugurra Teco mengeluhkan akurasi tembakan Bruno Lopes dan kawan-kawan di laga di Stadion Patriot, Selasa .
Macan Kemayoran sempat memiliki sejumlah peluang bagus di laga tersebut, namun hampir semuanya tak mengenai sasaran.
"Ya kita main bagus dan sudah shooting banyak. Ada banyak peluang, kita menyerang banyak di babak pertama, tapi yang kurang mungkin akurasi. Harus ada akurasi jadi lebih bagus," ujar Teco.
Persija sendiri hanya bisa menang dengan skor 1-0 di pertandingan tersebut. Satu-satunya gol dicetak oleh bek Willian Pachecho melalui tandukan pada menit ke-30.
Macan Kemayoran bahkan nyaris menggandakan kemenangan menjadi 2-0 di masa injury time. Akan tetapi, tandukan Bambang Pamungkas setelah menerima umpan dari sektor kiri hanya menerpa mistar gawang.
"Tadi dua bola kena tiang, terus tadi terakhir ada heading dari Bambang yang sangat bagus tapi bola kena tiang," ungkap Teco.
Sementara itu, meski menang, posisi Persija tidak berubah. Tim asal ibu kota itu masih menempati posisi enam klasemen sementara dengan mengoleksi 42 poin. Sementara Perseru tetap di peringkat 16 dengan 22 poin. (fit/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Teco Keluhkan Akurasi Tembakan Persija
Bola Indonesia 19 September 2017, 21:43
-
Persija Puas dengan Kemenangan Tipis Atas Perseru
Bola Indonesia 19 September 2017, 19:17
-
Teco Puji Penampilan Bepe Lawan Bali United
Bola Indonesia 16 September 2017, 09:24
-
Lawan Bali United, Teco Yakin Persija Harusnya Dapat Penalti
Bola Indonesia 16 September 2017, 06:35 -
Hilang Konsentrasi Jadi Biang Kekalahan Persija dari Bali United
Bola Indonesia 16 September 2017, 06:32
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

















KOMENTAR