
Bola.net - - Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra Teco meminta The Jakmania untuk mendukung penuh timnya hingga akhir musim kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak 2018. Sebab, tim berjuluk Macan Kemayoran itu tengah bersaing ketat dengan PSM Makassar dalam perebutan gelar juara.
Saat ini, Persija menempati peringkat dua klasemen sementara Liga 1 dengan mengemas 53 poin. Ismed Sofyan dan kawan-kawan hanya berselisih satu angka dari PSM yang ada di posisi puncak.
Di sisa kompetisi, Persija masih menyisakan dua laga home melawan Sriwijaya FC pada 24 November dan Mitra Kukar pada 8 Desember. Selain itu, Macan Kemayoran harus menjalani satu laga away melawan Bali United pada 2 Desember.
Teco menjelaskan target timnya untuk tiga laga sisa. Selain harus menyapu bersih kemenangan, pelatih asal Brasil ini ingin agar The Jakmania terus memenuhi stadion termasuk satu laga away.
"Kami punya tiga pertandingan lawan Sriwijaya FC, Bali United, dan terakhir lawan Mitra Kukar. Kami minta semua The Jakmania bisa memenuhi stadion. Itu pasti lebih mudah buat pemain kita," ujar Teco.
"Pemain punya semangat buat menang dalam tiga pertandingan, meskipun kami main di Bali United nanti, tapi The Jakmania juga bisa datang ke sana. Saya lihat kemarin Persebaya bisa menang di Bali karena banyak Bonek (suporter Persebaya). Bonek ada penuh di Bali, The Jakmania juga bisa penuh di sana pastinya," katanya menambahkan.
Selain itu, Teco berpesan kepada anak asuhnya agar tidak memikirkan pertandingan PSM. Sebab, bukan tidak mungkin tim berjuluk Juku Eja itu tergelincir di sisa laganya.
"Kami harus kerja keras pikirkan kami dulu, kami harus kerja keras buat dapat sembilan poin. Terus kami tunggu PSM. Mereka akan lawan Bali United dan yang berat mungkin Bhayangkara FC, terus terakhir mereka lawan PSMS yang tidak mau degradasi," tutur Teco.
"Semua pertandingannya tidak mudah juga buat PSM. Lawan kami juga Sriwijaya tidak mudah, pasti dia tidak mau degradasi juga. Jadi yang penting kami semua harus kerja keras di setiap pertandingan, dan yang penting kami percaya diri. Kami mau juara tahun ini," imbuhnya.
Berita Video
Jose Mourinho telah membuang 14 pemain utama Manchester United.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klasemen Liga 1: Persija Dekati PSM Makassar Tinggalkan Persib
Bola Indonesia 21 November 2018, 09:17
-
Gol Berbau Offside Persija Jatuhkan Mental Persela
Bola Indonesia 21 November 2018, 02:29
-
Anies Baswedan: Dengan Permainan Seperti Ini, Insya Allah Persija Juara Liga 1
Bola Indonesia 21 November 2018, 01:21
-
Teco Minta The Jakmania Dukung Penuh Persija Hingga Akhir Musim
Bola Indonesia 21 November 2018, 01:04
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR