
Bola.net - Persija Jakarta tidak tinggal diam atas aksi teror dari oknum pendukung PSM Makassar. Macan Kemayoran meminta pertandingan leg kedua babak final Piala Indonesia 2018/2019 ditunda dan digelar di tempat netral.
Persija semestinya berhadapan dengan PSM di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (28/7). Namun, sehari sebelum bertanding, Ismed Sofyan dan kawan-kawan dilanda sejumlah teror.
Beberapa orang tak dikenal menyalakan petasan di depan hotel Persija di Makassar pada Sabtu (27/7) dini hari waktu setempat. Lalu, bus yang ditumpangi skuat Macan Kemayoran mengalami pecah kaca setelah ditimpuk oknum pendukung tuan rumah.
"Barusan ada sedikit kejadian. Sebenarnya, uji coba lapangan sudah masuk ke dalam bagian pertandingan, tapi kami diperlakukan seperti ini. Saya pikir ini oknum memperlakukan kami kurang baik dengan adanya pelemparan ke bus sampai kaca pecah," tutur Manajer Persija, Ardhi Tjahjoko di Makassar, Sabtu (27/7).
"Kemudian ada korban juga yang mengenai mata serpihan kacanya, sama ada pemain yang tergores serpihan kaca di kaki. Jadi saya pikir, situasi ini sudah tak kondusif," lanjut Ardhi.
"Nah, ini mungkin tanggung jawab dari panitia penyelenggara setempat, cuma saya tidak tahu polanya seperti apa. Tadi saya sudah berbicara dengan perwakilan PSSI, kalau dalam hal ini, saya meminta untuk dijadwalkan ulang pertandingan leg kedua ini di tempat netral," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters!
Menunggu PSSI
Sejauh ini, komplain Ardhi masih belum digubris PSSI. Pertandingan masih terjadwal tepat waktu. Persija masih mengharapkan respons PSSI.
"Iya sama meminta dijadwalkan ulang, pertandingan di tempat netral. Namun tergantung PSSI. Kami masih menunggu PSSI," tutur Ardhi.
"Saya belum tahu akan menunggu sampai kapan. Sementara kami sedang berkoordinasi," imbuhnya.
Baca Juga:
- Riko Simanjuntak Ingin Juara Piala Indonesia di Markas PSM
- Ismed Sofyan Berharap The Jakmania Aman Selama di Makassar
- Selusin Pemain Asing yang Terancam Diputus Kontrak pada Paruh Pertama Shopee Liga 1 2019
- Persiapan Final Leg Kedua Piala Indonesia 2018, PSM Gelar Latihan Tertutup
- PSM Makassar Alokasikan 300 Tiket, The Jakmania Minta Lebih
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSM vs Persija, Macan Kemayoran Mau Final di Makassar Tanpa Penonton
Bola Indonesia 27 Juli 2019, 22:56
-
Persija Ancam Tidak Lanjutkan Laga Jika Supporter PSM Masuk Lapangan
Bola Indonesia 24 Juli 2019, 21:47
-
Persija Minta Panpel PSM Sediakan Rantis
Bola Indonesia 24 Juli 2019, 21:23
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

















KOMENTAR