
Bola.net - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengatakan akan melakukan rotasi besar-besaran pada laga uji coba melawan Nepal. Dia akan memainkan para pemain yang belum mendapat kesempatan di laga sebelumnya.
Mayoritas pemain yang bermain ketika Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Tajikistan 2-1 dalam partai latih tanding pada 19 Oktober 2021 dapat diistirahatkan.
Timnas Indonesia U-23 bakal berhadapan dengan Nepal pada Jumat (22/10/2021) malam WIB di Hisor Central Stadium, Hisor, Tajikistan.
"Saat melawan Nepal nanti, saya akan melakukan rotasi dan memberikan kesempatan bermain untuk pemain yang tidak bermain melawan Tajikistan," kata Shin Tae-yong dinukil dari laman PSSI.
"Jadi, semua pemain Timnas Indonesia U-23 bakal mendapatkan pengalaman bermain di Tajikistan," jelas pria asal Korea Selatan tersebut.
Shin Tae-yong kemungkinan akan mengistirahatkan Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman, hingga Pratama Arhan yang bertanding melawan Tajikistan.
Sementara itu, Bayu Fiqri, Natanael Siringoringo, sampai Irsan Lestaluhu berpeluang untuk diturunkan.
Persiapan Melawan Australia

Timnas Indonesia U-23 telah berada di Tajiksitan sejak 14 Oktober 2021 untuk mematangkan persiapan demi Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
Tim berjuluk Garuda Muda itu tinggal melawan Australia dalam Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022 pada 26 dan 29 Oktober 2021 di Tajikistan.
"Saat ini, kondisi pemain tidak ada masalah. Semua pemain berada dalam kondisi baik," tutur Shin Tae-yong.
"Sebelum lawan Australia, kami ingin melihat kembali perkembangan pemain terutama dalam organisasi permainan," jelasnya.
Jadwal Timnas Indonesia U-23 Vs Nepal
Jumat, 22 Oktober 2021
Timnas Indonesia U-23 Vs Nepal
Hisor Central Stadium, Hisor
Kick-off Pukul 19.00 WIB
Disadur dari Bola.com: Muhammad Adiyaksa/Wiwig Prayugi, 22 Oktober 2021
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Stadion untuk Laga Timnas Indonesia U-23 vs Nepal Buruk dan Berdebu, Apa Kata Shin Tae-yong?
- Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Nepal Hari Ini, Jumat 22 Oktober 2021
- Bendera Indonesia 'Hilang' juga Saat Timnas Indonesia U-23 vs Australia?
- Menebak-nebak Kapten Timnas Indonesia U-23 yang Dipilih Shin Tae-yong
- Bagi Australia, Timnas Indonesia U-23 Batu Loncatan untuk Tampil di Olimpiade 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Timnas Indonesia U-23 vs Nepal: Shin Tae-yong Bakal Rotasi Pemain Besar-besaran
Bola Indonesia 22 Oktober 2021, 15:21
-
Meroket Tajam! Timnas Indonesia Naik 10 Peringkat di Ranking FIFA
Tim Nasional 22 Oktober 2021, 13:09
-
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Nepal Hari Ini, Jumat 22 Oktober 2021
Bola Indonesia 22 Oktober 2021, 11:04
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR