Bola.net - - Wakil Indonesia, Bali United ingin meraih kemenangan di babak playoff pertama Liga Champions Asia (LCA) 2018. Demi meraih target tersebut, sang pelatih, Widodo C. Putro akan meminta timnya bermain menyerang.
Tim berjuluk Serdadu Tridatu tersebut bakal tampil pada babak play-off LCA melawan tim dari Liga Singapura, Tampines Rovers. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion I Wayan Dipta, Selasa (16/1/2018).
Lantaran bertindak sebagai tuan rumah, Widodo tentu saja ingin anak asuhnya tampil maksimal. "Kami bermain di home [kandang], saya ingin ada kemenangan. Berarti kan kami harus menyerang," ujar Widodo.
Widodo menegaskan, semua yang ada di dalam tim Bali United saat ini memiliki visi yang sama. Baik dirinya, manajemen, dan pemain sangat berharap bisa lolos dari babak play-off.
"Itu motivasi kami, tapi kami bukannya sombong atau takabur, tapi itulah bentuk motivasi kami," ucap mantan pelatih Sriwijaya FC ini.
Pelatih dengan inisial WCP ini mengaku sudah memantau kekuatan sang lawan melalui rekaman video. Namun dikatakannya, rekaman-rekaman itu adalah rekaman lama. Sementara, saat ini Tampines sudah melakukan perubahan komposisi pemain dalam timnya.
"Mereka tipikalnya sama dengan pemain-pemain kami, mereka punya kecepatan di depan, dan tentu juga mereka bisa mencetak gol dengan bola-bola mati," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
WCP: Kami Ingin Menang, Harus Menyerang
Bola Indonesia 9 Januari 2018, 21:31 -
Di Liga Champions Asia, Status Spaso Tetap Pemain Asing
Bola Indonesia 31 Desember 2017, 17:31 -
Meski Berat, Irfan Bachdim Berharap Bali United Tembus Fase Grup Liga Champions Asia
Bola Indonesia 25 Desember 2017, 12:16 -
Rangking Liga Indonesia Anjlok, Jatah Klub Otomatis Lolos ke Piala AFC Berkurang
Bola Indonesia 19 Desember 2017, 15:10 -
play-off Liga Champions Asia: Bali United Jumpa Wakil Singapura
Bola Indonesia 28 November 2017, 17:36
LATEST UPDATE
-
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55 -
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR