
Bola.net - Liverpool resmi menjadi juara Premier League 2019/2020. Liverpool tampil hampir sempurna pada musim ini. Dari 31 laga, Liverpool hanya gagal meraih kemenangan pada tiga laga saja.
Liverpool menjadi juara Premier League saat kompetisi baru masuk pekan ke-31. Artinya, masih ada tujuh laga sisa yang harus dimainkan pada musim 2019/2020.
Gelar juara resmi menjadi milik Liverpool pada Jumat (26/6/2020) dini hari WIB, tanpa harus bertanding. Liverpool menjadi juara setelah Manchester City kalah dengan skor 2-1 dari Chelsea di Stamford Bridge.
Liverpool telah meraih 86 poin. Sedangkan, Man City baru mendapat 63 poin. Dengan tujuh laga tersisa, poin maksimal yang bisa didapat Man City hanya 84 poin. Tidak mungkin untuk bisa mengejar Liverpool.
Dari aksi gemilang Liverpool musim 2019/2020, ada tiga laga yang gagal dimenangkan. Lawan klub mana? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
20 Oktober 2019, vs Manchester United

Liverpool memulai Premier League musim 2019/2020 dengan sempurna. Delapan laga awal dilalui dengan kemenangan. Pada pekan ke-9, tim racikan Jurgen Klopp harus melawat ke Old Trafford untuk menantang Manchester United.
Old Trafford rupanya membuat The Reds tersandung untuk pertama kali pada musim 2019/2020. Liverpool kebobolan pada menit ke-36 dari aksi Marcus Rashford yang menerima umpan Daniel James.
Namun, Liverpool yang tampil lebih dominan dalam penguasaan bola [40:60] mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-85. Adam Lallana yang dimasukkan pada menit ke-71 menjadi penyelamat bagi Liverpool.
29 Februari 2020, vs Watford

Setelah hasil imbang di Old Trafford, Liverpool kembali melaju kencang. Kemenangan demi kemenangan terus diraih Roberto Firmino dan kolega. Bahkan, banyak yang memprediksi Liverpool bakal menyamai catatan Arsenal di musim 2003/2004 saat juara tanpa kekalahan.
Namun, secara mengejutkan Liverpool kalah pada laga pekan ke-28. Lawan yang dihadapi bukan klub papan atas. Liverpool kalah saat berjumpa Watford pada laga di Vicarage Road.
Liverpool kalah dengan skor 3-0 dari Watford. Ismaila Sarr tampil sangat bagus dengan mencetak dua gol ke gawang Alisson. Sedangkan, satu gol lainnya dicetak sang kapten Watford yakni Troy Deeney. Liverpool tumbang untuk pertama kalinya.
21 Juni 2020, vs Everton

Duel melawan Everton menjadi laga pertama yang dimainkan Liverpool usai lockdown. Harusnya, Liverpool bisa memastikan gelar Premier League pada laga di Goodison Park. Mereka bisa menggelar pesta juara andai meraih tiga poin.
Namun, pasukan Jurgen Klopp tidak mampu mengalahkan sang rival sekota. Laga berakhir dengan skor 0-0 dan Liverpool harus menunda gelar juara.
Ada beberapa faktor yang membuat Liverpool gagal menang. Selain Everton yang tampil cukup bagus. Absennya Mohamed Salah juga dianggap berpengaruh. Takumi Minamino dinilai belum tampil sesuai harapan pada laga ini.
Sumber: Berbagai Sumber
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hanya Jadi Ampas di MU, Jesse Lingard Disarankan Pindah ke Italia
Liga Inggris 26 Juni 2020, 22:00
-
Jika Tidak Ada Satu Hal Ini, Kai Havertz Ogah Pindah ke Manchester United
Bundesliga 26 Juni 2020, 21:40
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR