Bola.net - Pergerakan transfer Liverpool di bursa transfer musim panas 2020/2021 memang tidak menggila seperti Chelsea. Namun, The Reds mampu mendatangkan beberapa pemain sesuai dengan kebutuhan tim sekaligus menambah amunisi di skuatnya saat ini.
Pemain yang berhasil didatangkan Liverpool adalah Konstantinos Tsimikas dari Olympiacos, Thiago Alcantara dari Bayern Munchen, dan Diogo Jota dari Wolves. Dengan bertambahnya ketiga pemain tersebut tentu membuat persaingan di skuat The Reds semakin ketat.
Hal itu membuat para pemain muda Liverpool pun terkena imbasnya. Pasalnya, dengan skuad yang semakin solid otomatis pemain muda tersebut akan semakin susah menembus skuat The Reds.
Namun, pemain muda Liverpool tidak perlu khawatir. Karena, bursa transfer domestik masih akan dibuka hingga Jumat (16/10/2020).
Sehingga, para pemain muda tersebut masih bisa angkat kaki dari Anfield dan bermain untuk klub divisi Championship guna mendapatkan kesempatan bermain yang lebih banyak.
Lalu, siapa saja pemain muda Liverpool yang harus pindah?
1. Harry Wilson
Harry Wilson menjadi pemain muda pertama Liverpool yang harus segera hengkang. Bukan tanpa alasan, mengingat The Reds mempunyai stok penyerang sayap yang cukup banyak.
Selain itu, dengan talenta besar yang Wilson miliki, ia masih dapat berkembang pesat apabila mendapatkan kesempatan bermain yang lebih banyak.
Apalagi, saat ini sudah ada lima klub divisi Championship yang ingin meminangnya yakni Swansea City, Derby County, Norwich City, Nottingham Forest, dan Cardiff City.
2. Ben Woodburn
Produk asli akademi Liverpool, Ben Woodburn sepertinya harus kembali menimba ilmu di klub lain. Sempat dipinjamkan ke Sheffield United dan Oxford United, ternyata sampai sekarang Woodburn belum pernah dimainkan oleh Jurgen Klopp.
Ditambah lagi, stok pemain Liverpool di lini serang sedang menumpuk. Sehingga, kesempatan bermain untuk gelandang serang asal Wales ini semakin menipis.
Dengan beberapa faktor itu, maka pilihan untuk angkat kaki dari Anfield menjadi pilihan yang sangat tepat untuk Woodburn, apalagi ia baru berusia 21 tahun dan masih dapat terus berkembang.
3. Nathaniel Phillips
Walaupun sempat bermain untuk tim senior Liverpool di kompetisi FA Cup, nyatanya sampai sekarang Nathaniel Phillips secara resmi belum menjadi bagian dari tim senior Liverpool.
Di usianya yang sudah cukup matang yakni 23 tahun, Phillips belum mendapatkan kontrak profesional dengan The Reds. Padahal, bek asal Inggris itu adalah seorang bek yang tangguh.
Melihat hal tersebut, maka keputusan untuk hengkang ke klub yang lebih menghargai jasanya adalah pilihan yang sangat tepat untuk Phillips.
4. Liam Miller
Tak hanya Phillips yang mengalami hal itu, ternyata Liam Miller pun juga mengalami hal yang serupa. Namun, Miller masih bisa berkembang apabila ia angkat kaki dari Anfield.
Ditambah lagi, ia adalah seorang striker sehingga kesempatan untuk berkembang kemungkinan lebih besar. Di usianya yang baru 21 tahun, Miller masih memiliki jenjang karir yang panjang di dunia sepak bola.
Liam Miller (right) of Liverpool in action against Ethan Ebanks-Landell of Shrewsbury pic.twitter.com/qvMm2CYrBF
— Lilian Chan (@bestgug) February 4, 2020
Apabila benar-benar ingin memiliki karir yang hebat, Miller harus mendapat kesempatan bermain yang reguler. Garansi itu mungkin bisa didapatkan Miller ketika ia memutuskan untuk bermain di divisi Championship.
Sumber: Goal International, Transfermarkt
(Bola.net/Hendra Wijaya)
Baca Ini Juga:
- Potret Lama Georgina Rodriguez: Sebelum Glamor dan Kenal dengan Ronaldo
- Starting XI Pemain yang Gagal Dibeli Manchester United di Musim Panas
- Cerita Pahit Liverpool Hampir Dapatkan Cristiano Ronaldo dengan Murah Meriah, tapi Dipecundangi MU
- Bagaimana Formasi Juventus Tanpa Ronaldo dan McKennie? Masih Ngeri Sih
- Reaksi Setelah Juventus Dapat Hadiah Tiga Poin Gratis dari Napoli: Panpel Mah Bebas
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Dianggap Layak Dapatkan Medali Karena Sukses Boyong Thiago ke Liverpool
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 22:25 -
Jelang Derby Everton vs Liverpool, Klopp Puji Kinerja Ancelotti
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 21:57 -
Liverpool Didorong Untuk Lekas Boyong Butland dari Stoke City
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 21:27 -
Liverpool Tolak Tawaran Swansea City untuk Harry Wilson?
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 19:00
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02 -
Bos MU: Sunderland Berpotensi Bikin Prahara di Old Trafford!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 19:28 -
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR