
Bola.net - Manchester United menggilas Southampton pada duel Premier League, Rabu (3/2/2021). Pesta sembilan gol tanpa balas terjadi di Old Trafford (9-0), MU menggila untuk kembali ke jalur kemenangan.
Pasukan Ole Gunnar Solskjaer memulai dominasi mereka dengan kartu merah langsung untuk bek muda Southampton di menit ke-2. Unggul jumlah pemain, MU bisa mencetak empat gol di babak pertama.
Pesta gol ini belum berhenti di babak kedua. Unggul empat gol, MU justru semakin agresif pada 45 menit kedua dan mencetak lima gol tambahan. Southampton tidak berdaya karena kalah jumlah pemain.
Hasil ini pun mendongkrak kepercayaan diri skuad MU dalam persaingan ketat di papan atas. Di saat yang sama, Southampton kembali terkapar dengan kekalahan 0-9, skor yang sudah akrab bagi skuad Ralph Hassenhuttl.
Setidaknya ada 5 pelajaran berharga yang bisa dipetik dari pesta sembilan gol di Old Trafford kali ini, apa saja?
1. Kedua kalinya untuk Soton
9-0 - This is only the third ever a side has won a Premier League game by 9+ goals;
— OptaJoe (@OptaJoe) February 2, 2021
1995 Manchester United 9-0 Ipswich Town
2019 Southampton 0-9 Leicester City
2021 Manchester United 9-0 Southampton
Repeats. pic.twitter.com/0vCtj6IBKr
Nahas, ini merupakan kekalahan kedua Southampton dengan skor sama: 0-9. Mereka pertama kali dihajar sembilan gol oleh Leicester City pada tahun 2019 lalu, kini terulang oleh MU.
Kedua kekalahan besar ini terjadi di bawah pelatih yang sama, Ralph Hasenhuttl. Kala itu Southampton butuh waktu cukup lama untuk bangkit dan masih memercayai Hasenhuttl.
Kali ini, Hasenhuttl harus membawa timnya bangkit lagi. Musim ini sebenarnya tidak terlalu buruk bagi Southampton, tapi kekalahan 0-9 ini jelas jadi pukulan telak.
2. Juga kedua kalinya untuk MU
Manchester United are the first team in Premier League history to win 9-0 twice.
— Squawka Football (@Squawka) February 2, 2021
Southampton are the first team in Premier League history to lose 9-0 twice.
A record-breaking evening at Old Trafford. 🤯 pic.twitter.com/RaT9lCtEiG
Jika ini kedua kalinya Southampton kalah 0-9, di saat yang sama ini pun kedua kalinya MU menang dengan skor 9-0. Pertama kali MU menang dengan skor telak 9-0 atas Ipswich Town pada tahun 1995 silam.
MU bermain nyaris sempurna pada laga ini. Southampton bahkan tidak bisa bergerak melawan, meski jelas MU diuntungkan dengan dua kartu merah lawan.
Setan Merah sudah unggul 4-0 di babak pertama, tapi belum merasa puas dan terus tancap gas di babak kedua. Bahkan tiga gol terakhir MU tercipta hanya dalam rentang 6 menit menjelang akhir laga.
3. Mimpi buruk Jankewitz
Laga ini merupakan laga debut bek muda Southampton, Alexandre Jankewitz. Nahas, laga ini pun mungkin akan jadi laga yang paling ingin dia lupakan.
Jankewitz hanya bermain dua menit di lapangan. Dia membuat pelanggaran fatal pada Scott McTominay dan langsung dihukum katu merah oleh wasit Mike Dean.
Bos Soton, Ralph Hassenhuttl, bahkan langsung mengangkat tangan begitu melihat pelanggaran Jankewitz. Tentu kehilangan pemain hanya setelah 3 menit membuat 87 menit sisanya berjalan begitu sulit.
4. Pemain MU tancap gas lagi
15 - Only Eric Cantona and Dimitri Payet (both 33 games) have assisted 15 Premier League goals in fewer appearances than Bruno Fernandes, with tonight his 36th appearance in the competition. Provider. pic.twitter.com/YOelZkXSp5
— OptaJoe (@OptaJoe) February 2, 2021
Pesta sembilan gol kali ini pun sangat penting untuk sejumlah pemain MU. Anthony Martial memulai dengan catatan tanpa gol pada sembilan laga terakhir, di laga ini dia membungkus dua gol.
Lalu Bruno Fernandes, sebelumnya lima laga tanpa gol di Premier League, kali ini mencetak satu gol dari titik putih.
Bukan hanya gol, Bruno pun membungkus dua assists pada laga ini. Dia tidak ambil peran pada 4 gol pertama, tapi tampil impresif di babak kedua.
5. Luke Shaw semakin bagus
Musim ini Luke Shaw tampil di level luar biasa, dan dia kembali menunjukkannya pada pertandingan ini. Shaw yang sekarang sudah bebas dari masalah cedera dan siap membuktikan diri.
Shaw hanya bermain 45 menit, sengajat diistirahatkan di babak kedua. Meski demikian, 45 menit itu sudah cukup untuk membuat catatan impresif.
Luke Shaw’s game by numbers vs. Southampton:
— Squawka Football (@Squawka) February 2, 2021
45 minutes played
92% pass accuracy
53 touches
7 ball recoveries
5 chances created
4 crosses
4 penalty area entries
2 tackles
2 big chances created
2 assists
1 shot on target
Rested for the second half. pic.twitter.com/0tO06llqLV
Shaw menyumbang dua assists pada 45 pertama, jumlah yang sama dengan kontribusinya pada 45 penampilan di Premier League sebelumnya.
Kedatangan Alex Telles sepertinya benar-benar memaksa Shaw untuk berkembang dan main bagus.
Sumber: Bola
Baca ini juga ya!
- Solskjaer Ungkap Rahasia Kemenangan 9-0 Manchester United Melawan Southampton
- Manchester United Bantai Southampton 9-0, Solskjaer: Kejam!
- Daftar Top Skorer Sepanjang Masa MU: Marcus Rashford Salip Eric Cantona, Dekati David Beckham
- Kontroversi Kartu Merah David Luiz, Keputusan Wasit Sudah Tepat atau Layak Digugat?
- Marcus Rashford: Menyenangkan Bisa Bikin Banyak Gol!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cetak Gol Lagi, Edinson Cavani Diklaim Bakal Jadi Pemain Krusial Bagi MU
Liga Inggris 3 Februari 2021, 21:12
-
Solskjaer Girang Lihat Perkembangan Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 3 Februari 2021, 20:57
-
Bangganya Marcus Rashford Lewati Rekor Eric Cantona di Manchester United
Liga Inggris 3 Februari 2021, 20:40
-
Sang Kakak Indikasikan Paul Pogba akan Tetap Hengkang dari Manchester United
Liga Inggris 3 Februari 2021, 20:15
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR