
Bola.net - Hasil buruk didapat Manchester United pada dua laga awal Premier League musim 2022/2023. United kalah dan hasil itu menjadi pertanda bahwa manajer Erik ten Hag perlu menaruh beberapa pemain inti ke bangku cadangan.
MU harus mengalami kekalahan 1-2 dari Brighton di Premier League pada pekan pertama Premier League. Sementara ketika bertandang ke markas Brentford, MU kalah telak 0-4.
Kekalahan telak dari Brentford terjadi hanya dalam 35 menit pertama pertandingan. MU begitu cepat kebobolan meski pada akhirnya membuat tim tuan rumah tak lagi kebobolan pada babak kedua.
Dari dua pertandingan tersebut, ada sejumlah pemain yang selayaknya diparkir oleh Erik ten Hag di bangku cadangan. Siapa saja pemain MU tersebut? Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Diogo Dalot

Seiring berjalannya waktu, jelas Diogo Dalot tak memiliki keahlian yang dibutuhkan seorang full-back di Premier League. Aspek pertahanan dari permainannya cukup buruk, termasuk dalam hal penguasaan bola.
Satu-satunya anugrah yang menyelamatkan dalam permainannya, yaitu fakta dirinya bisa melepas beberapa umpan silang. Namun, kualitas bolanya tidak berada pada level yang membuatnya menjadi anggota yang tidak dapat disingkirkan dari starting lineup.
MU perlu merekrut bek kanan berkualitas atau mereka akan terus kebobolan dan pemain sayap akan dengan mudah menekan lini pertahanan mereka.
Saat ini, Diogo Dalot perlu disimpan karena Aaron Wan-Bissaka terblang lebih baik dalam hal bertahan.
Harry Maguire

Harry Maguire kehilangan kepercayaan diri untuk waktu yang sangat lama. Jika bukan karena penampilannya yang buruk, MU perlu melepas ban kapten dari pemain yang kurang keyakinan ini.
Tidak mungkin Harry Maguire akan menginspirasi MU untuk melakukan hal-hal hebat, kecuali dia sendiri mulai tampil di level yang tinggi.
Sudah waktunya memberi Raphael Varane kesempatan lain di starting lineup dan mungkin memberikan ban kapten kepada pemain lain. Status Harry Maguire sebagai starter otomatis juga tidak turun dengan baik karena tampak menderita setelah sering memperlihatkan performa yang buruk.
Luke Shaw

Luke Shaw ada dalam daftar ini murni karena fakta bahwa Tyrell Malacia, yang dipandang sebagai pelapis untuknya, tampak siap untuk mengambil alih posisi bek kiri.
Luke Shaw sangat buruk dalam lini pertahanan dan sangat jarang membuat sesuatu di sepertiga akhir lapangan. Dia terus memasukkan bola yang spekulatif ke dalam kotak yang kurang dalam kecepatan dan arah.
Pemain berusia 27 tahun itu juga tampil buruk dengan bola di kakinya, kehilangan penguasaan bola sebanyak 10 kali pada babak pertama duel kontra Brentford.
Kegagalannya menjaga lawan terungkap saat Bryan Mbuemo mencetak gol keempat Brentford ke gawang MU. Shaw perlu digantikan oleh Malacia yang lebih lapar, setidaknya untuk saat ini.
Marcus Rashford

Marcus Rashford telah menjadi rata-rata untuk MU selama setahun terakhir ini. Dia tampak kehilangan kepercayaan diri dan tidak ada yang istimewa dalam permainannya belakangan ini.
Rashford sangat sedikit berkontribusi pada akhir-akhir ini dan para penggemar MU mulai kehilangan kepercayaan mereka padanya. Dia harus menundukkan kepala dan bekerja keras atau mungkin tidak akan berada di MU lebih lama lagi.
David De Gea

Dia adalah pemain terburuk MU ketika melawan Brentford. Kebobolan dua gol awal yang konyol dan punya andil besar atas kekalahan United dengan skor telak 4-0.
De Gea membuat kesalahan tak perlu untuk kebobolan pertama, membiarkan tembakan pelan Josh Dasilva gagal diantisipasinya dan membuat Christian Eriksen kesulitan karena menunda operan ketika ia dikawal oleh Mathias Jensen yang kemudian menghasilkan gol kedua bagi Brentford.
Dengan semua permasalahan yang dialami David de Gea pada awal musim ini tampaknya Erik ten Hag harus memainkan Tom Heaton untuk menggantikan David De Gea yang mengkhawatirkan.
Disadur dari Bola.com: Benediktus Gerendo, 19 Agustus 2022
Klasemen Premier League
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United 'Sekolahkan' Amad Diallo ke Turki?
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:29
-
Berpotensi Terdepak, Klub-klub EPL Mengantri Jasa Scott McTominay
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:17
-
Bruno Fernandes: Ruang Ganti MU Terpecah? Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:06
-
Sisi Positif dan Negatif Transfer Casemiro ke Manchester United
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:01
-
5 Pemain Manchester United dengan Gaji Selangit, Casemiro Bakal Masuk Nomor Berapa?
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 21:04
LATEST UPDATE
-
Prediksi Brentford vs Sunderland 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:37
-
Manchester United Diprediksi Gagal Menang di Kandang Burnley
Liga Inggris 7 Januari 2026, 14:33
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
-
Pelatih Top Liga Prancis Ini Masuk Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:53
-
Prediksi Crystal Palace vs Aston Villa 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:43
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR