Bola.net - - Kabar bakal didapuknya Zinedine Zidane sebagai pelatih Manchester United bisa jadi akan sulit terwujud. Sebab, Zidane diklaim tidak punya keinginan melatih klub asal Inggris.
Pihak yang mengeluarkan klaim tersebut tidak lain adalah agen Zidane yakni Alain Migliaccio. Zidane tidak tertarik melatih di Inggris karena gaya bermain yang dia usung tidak cocok dengan gaya sepakbola Inggris.
Zidane dalam beberapa pekan ini santer disebut bakal menjadi manajer baru klub asal Inggris, Manchester United. Pelatih asal Prancis tersebut diyakini jadi calon kuat pengganti Jose Mourinho yang punya banyak masalah di United.
Kabar kian mencuat setelah United terus mendapat hasil buruk, sebelum menang atas Newcastle United. Apalagi, Zidane sempat diketahui sedang berada di London dan mulai melakukan kursus bahasa Inggris sebagai persiapan.
Tak Ingin ke Inggris
Posisi Zidane saat ini sedang tidak punya kontrak dengan klub mana pun. Namun, Alain Migliaccio memastikan jika pelatih 46 tahun tidak ingin melatih di Inggris. Bahkan, Alain menyebut Zidane berniat untuk mengambil istirahat selama satu tahun penuh.
"Zidane saat ini dalam kondisi lelah pada level yang menegangkan. Dia memutuskan untuk mengambil waktu istirahat selama satu tahun dan dia tidak akan kembali sebelum itu," ucap Alain Migliaccio dikutip dari Journal du Dimanche.
"Saya pikir dia juga tidak akan pergi ke Inggris, sebab itu bukan gayanya. Saya telah berbicara dengan Zidane dan fakta yang sebenarnya adalah dia tidak tertarik untuk itu [melatih klub Inggris]," tambah Alain.
Berencana ke Juventus?
Jika tidak tertarik dengan sepakbola di Inggris, maka Zidane kemudian dikabarkan siap melatih lagi tapi di Italia. Ada beberapa peluang yang bisa diambil oleh Zidane di masa depan. Salah satunya jadi pelatih Juventus.
Sebelum musim 2018/19 digelar, Zidane sempat dikabarkan akan menjadi pelatih baru Juventus. Namun, Massimiliano Allegri pada akhirnya masih dipercaya untuk jadi pelatih. Zidane pun disebut siap menerima posisi sebagai direktur klub.
Berita Video
Hafiz Briliansyah menjadi atlet pertama yang memberikan medali emas untuk Indonesia di Asian Para Games 2018. Berikut ini adalah komentar dari Hafiz Briliansyah usai memberikan medali emas di Asian Para Games 2018:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sejak Awal, Juan Mata Tidak Pernah Ragu MU Bisa Kalahkan Newcastle
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 13:30 -
Bekuk Newcastle, Juan Mata: Kemenangan Ini Untuk Para Fans
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 13:15 -
Agen Sebut Zidane Tak Tertarik Latih Klub Inggris
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 12:39 -
Juan Mata Sebut Suporter MU Tak Layak Melihat Performa Buruk Skuat Setan Merah
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 12:30 -
Saat Kepa Arrizabalaga Mendengarkan Saran De Gea
Liga Inggris 8 Oktober 2018, 12:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR