Bola.net - - Mantan bek Arsenal, Nigel Winterburn menganggap bahwa bomber Alexis Sanchez tak memiliki kecocokan dengan gaya bermain yang diusung timnya, Manchester United.
Sanchez digaet United dari Arsenal pada Januari lalu. Penyerang internasional Chile itu datang ke Old Trafford dengan skema pertukaran pemain yang juga melibatkan Henrikh Mkhitaryan.
Sanchez gagal menunjukkan penampilan terbaiknya bersama United. Sejauh ini ia baru menyumbang empat gol bagi Setan Merah dan kini harus absen cukup lama akibat cedera.
Tidak Klop
Tim United asuhan Jose Mourinho selama ini dikenal memiliki gaya bermain cukup pragmatis. Menurut Winterburn, hal inilah yang membuat Sanchez gagal bersinar di tim United.
"Saya rasa gaya bermain Alexis Sanchez tak cocok dengan United, dia memiliki jiwa yang bebas dan Anda harus mengerti bagaimana cara mengeluarkan kemampuan terbaiknya," ujar Winterburn kepada Bookmakers.tv.
"Dia memiliki kemampuan yang tak perlu diragukan lagi, tapi saya tak cukup yakin gaya bermainnya cocok dengan gaya Mourinho," tambahnya.
Melihat ke Belakang
Lebih lanjut, Winterburn juga mencoba membandingkan gaya bermain Sanchez di United dengan ketika ia masih berseragam Arsenal. Winterburn menyebut ada perbedaan besar antara keduanya.
"Saya kembali melihat Sanchez di Arsenal, dan ada sesuatu yang salah dengannya di United, dan menarik untuk melihat bagaimana situasi ini berkembang," tutur Winterburn.
"Akan menarik jika ia bertahan dan memainkan peran penting di klub atau ia malah mencari tantangan baru, tapi ia tak mencapai level penampilannya seperti ketika masih di Arsenal," tukasnya.
Video Menarik
Perjalanan Luka Modric yang pernah menjadi korban perang Balkan hingga raih Ballon d'Or 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pesan Keown ke Arsenal: Jangan Takut, Aura Old Trafford Sudah Hilang!
Liga Inggris 5 Desember 2018, 23:00
-
Leroy Sane Kini Makin Mirip dengan Ryan Giggs
Liga Inggris 5 Desember 2018, 22:28
-
MU Hamburkan Uang Dengan Percuma Untuk Alexis Sanchez
Liga Inggris 5 Desember 2018, 21:32
-
Lawan Arsenal, MU Diharamkan Telat Panas
Liga Inggris 5 Desember 2018, 21:02
-
Marcus Rashford Akui Arsenal Lawan Yang Menakutkan
Liga Inggris 5 Desember 2018, 20:48
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR