
Bola.net - Sebuah informasi menarik terungkap di skuat Manchester United. Pemain Setan Merah, Jesse Lingard meminta kepada Ole Gunnar Solskjaer untuk memberikan nomor punggung tujuh di skuat Setan Merah.
Nomor punggung tujuh bukanlah nomor punggung sembarangan. Nomor itu menjadi nomor keramat, karena hanya pemain-pemain terpilih yang bisa mengenakan nomor punggung tersebut seperti Eric Cantona, Bryan Robson, David Beckham dan Cristiano Ronaldo.
Pemain terakhir yang mengenakan nomor punggung 7 adalah Alexis Sanchez. Namun winger Timnas Chile itu menjadi pemain flop di United padahal ia tampil mengesankan di Arsenal.
Sanchez sendiri saat ini sudah pindah ke Inter Milan sebagai pemain pinjaman, sehingga nomor punggung tujuh itu tidak bertuan. Namun ada laporan menyebutkan bahwa Jesse Lingard meminta nomor punggung tersebut kepada Solskjaer.
Baca informasi selengkapnya di bawah ini.
Minta ke Solskjaer
Informasi mengenai Lingard yang ingin berganti nomor punggung ini diutarakan oleh pembawa acara di Stadium Astro, Michelle Lee.
Lee mengaku mendapatkan informasi bahwa Lingard sudah menghadap Solskjaer untuk meminta nomor punggung itu.
"Saya tidak tahu apakah kalian akan percaya ini, namun Jesse Lingard sudah meminta untuk menggunakan nomor punggung 7 di United," ujarnya di Stadium Astro.
Bukan Nomor Asing
Nomor punggung tujuh dan Lingard sejatinya bukan paduan yang asing.
Semasa masih bermain di akademi United, Lingard kerap menggunakan nomor punggung tujuh.
Selain itu ia juga mengenakan nomor punggung tujuh di Timnas Inggris. Untuk itu ia merasa cocok mengenakan nomor punggung itu.
Terinspirasi Henry
Sejak jadi pemain reguler di United, Lingard mengenakan nomor punggung 14.
Ia mengaku terinspirasi dari legenda Arsenal, Thierry Henry untuk mengenakan nomor punggung tersebut.
(Stadium Astro)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gabung Inter, Sanchez Bahagia Bisa Reuni Dengan Lukaku
Liga Italia 3 September 2019, 23:22
-
Awas MU! Daniel James Bisa Jadi The Next Adnan Januzaj
Liga Inggris 3 September 2019, 22:00
-
Jesse Lingard Diklaim Belum Pantas Kenakan Nomor Punggung Tujuh di MU
Liga Inggris 3 September 2019, 21:40
-
Suka Tidak Suka, MU Masih Butuhkan Jesse Lingard
Liga Inggris 3 September 2019, 21:20
-
Ternyata, Tim Pelatih MU Sempat Ragukan Kualitas Daniel James
Liga Inggris 3 September 2019, 21:00
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR