
Bola.net - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick menegaskan bahwa ia akan merestui keinginan Anthony Martial untuk hengkang pada Januari besok. Namun, tentu saja ada syarat yang harus dipenuhi.
Nasib Anthony Martial di Manchester United cukup miris. Sempat digadang-gadang menjadi bintang baru United, performa penyerang asal Prancis itu justru semakin ke sini semakin menurun.
Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Martial tak mampu mendapat kesempatan bermain reguler. Hal ini pun berlanjut ketika kini Setan Merah sudah dibesut Rangnick.
Pengakuan Ralf Rangnick
Jelang laga melawan Newcastle, Selasa (28/12/2021), Rangnick pun mengakui bahwa ia baru saja menggelar pembicaraan empat mata dengan Martial membahas masa depan striker 26 tahun itu.
"Kami berbicara panjang lebar. Dia menjelaskan kepada saya bahwa dia sudah berada di Manchester United selama tujuh tahun terakhir dan dia merasa ini waktu yang tepat untuk perubahan, untuk pergi ke tempat lain," ujar Rangnick seperti dikutip Daily Mail.
"Dengan cara ini bisa dimengerti. Saya bisa mengikuti pikirannya, tetapi di sisi lain, penting juga untuk melihat situasi klub. Kami memiliki masa Covid, kami memiliki tiga kompetisi di mana kami masih memiliki ambisi tinggi dan ingin menjadi sesukses yang kami bisa,"
“Seharusnya tidak hanya untuk kepentingan pemain, tetapi juga untuk kepentingan klub. Sejauh yang saya tahu, belum ada tawaran dari klub lain dan selama ini dia akan bertahan.”
Situasi Anthony Martial
Martial sendiri masih terikat kontrak bersama Manchester United hingga 2024 mendatang. Gajinya senilai 200 ribu poundsterling menjadi penghalang kepindahannya ke klub lain.
Martial sempat dikaitkan dengan sejumlah klub, mulai dari Barcelona hingga Newcastle. Namun, belakangan muncul rumor yang menyebut The Magpies mundur dari perburuan.
Gosip yang beredar kencang kini adalah Martial bisa jadi akan menerima pinangan klub La Liga, Sevilla dengan status pinjaman.
Klasemen Premier League
Sumber: Daily Mail
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Harapkan Bantuan Rangnick untuk Kalahkan Chelsea Dalam Perburuan Wonderkid Leverkusen
Bundesliga 27 Desember 2021, 19:51
-
Arsenal Disarankan Ikut Bersaing Dengan Man United untuk Rekrut De Jong dari Barcelona
Liga Inggris 27 Desember 2021, 17:55
-
5 Gelandang Tinggi yang Bisa Diboyong Ralf Rangnick ke Manchester United
Editorial 27 Desember 2021, 16:43
-
Pakai 4-2-2-2 dan Raphael Varane Inti: Prediksi Starting XI MU Saat Jumpa Newcastle
Liga Inggris 27 Desember 2021, 16:37
-
Jadwal Siaran Langsung Premier League di SCTV Hari Ini, Selasa 28 Desember 2021
Liga Inggris 27 Desember 2021, 16:16
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR