
Bola.net - Saga transfer Ousmane Dembele di Barcelona dikabarkan akan berakhir antiklimaks. Sang winger dilaporkan tidak ingin cabut dari Barcelona di musim dingin ini.
Sejak musim panas kemarin, Barcelona sedang mengupayakan mempertahankan Dembele. Mereka ingin memberikan kontrak baru bagi sang winger, karena kontraknya akan habis di musim panas nanti.
Namun sejauh ini Barcelona merasa digantung oleh sang winger. Alhasil sang direktur, Mateu Alemany mengeluarkan pernyataan bahwa Barcelona akan mendepak Dembele sebelum tanggal 31 Januari 2022 nanti.
Sport mengklaim bahwa gertak sambal Barcelona itu sukses. Karena Dembele dikabarkan jadi ingin bertahan di Camp Nou.
Simak situasi transfer Dembele di bawah ini.
Ingin Bertahan
Laporan itu mengklaim bahwa baru-baru ini Dembele dan sang agen bertemu dengan Xavi. Mereka membahas seputar masa depan sang winger di Barcelona.
Dalam pertemuan itu Xavi menekankan bahwa ia ingin Dembele bertahan. Ternyata sang winger punya pikiran yang sama.
Ia diberitakan ingin bermain di bawah asuhan Xavi. Ia juga ingin membuktikan bahwa ia bukan pemain flop seperti yang disematkan banyak orang padanya.
Siap Perpanjang Kontrak
Laporan itu juga mengklaim bahwa pertemuan itu menelurkan hasil yang positif. Dembele dilaporkan berkomitmen untuk bertahan di Barcelona.
Ia siap memperpanjang kontraknya dengan Barcelona. Jadi ia meminta sang agen untuk mengurus negosiasi itu.
Sang agen dilaporkan sudah mengagendakan pertemuan dengan manajemen Barcelona untuk membahas situasi ini.
Satu Penghalang
Laporan-laporan yang beredar mengatakan proses negosiasi ini bakal sulit mencapai kata sepakat. Karena ada satu masalah krusial yang bakal menghalangi.
Masalah itu adalah faktor gaji. Dembele dilaporkan meminta gaji yang tinggi sementara manajemen Barcelona ogah menggajinya terlalu besar.
Klasemen Premier League
(Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Here We Go! Adama Traore Segera Merapat ke Barcelona
Liga Spanyol 27 Januari 2022, 23:25
-
Antiklimaks! Ousmane Dembele Ternyata Mau Bertahan di Barcelona
Liga Inggris 27 Januari 2022, 18:40
-
Ihwal Transfer Alvaro Morata, Barcelona Masih Adem Ayem
Liga Spanyol 27 Januari 2022, 17:00
-
Barcelona Mencari Striker Baru, Adama Traore Masih dalam Daftar Buruan
Liga Spanyol 27 Januari 2022, 15:20
-
Jalan Terjal Alvaro Morata ke Barcelona, 2 Syarat yang Sulit Dipenuhi
Liga Spanyol 27 Januari 2022, 14:33
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR