Bola.net - Eks penyerang Arsenal Paul Mariner menyarankan pada Unai Emery agar bersedia mempertimbangkan melepas Mesut Ozil.
Arsenal sudah sering diminta untuk melepas Ozil. Sebab playmaker asal Jerman itu kesulitan untuk bisa memberikan peforma terbaiknya untuk The Gunners, khususnya di laga-laga besar dan krusial.
Namun Arsenal malah memberikan kontrak baru kepadanya. Bahkan kontrak itu jadi salah satu yang paling besar di Premier League.
Sayangnya, meski dibayar mahal-mahal, Ozil tetap tak bisa menampilkan perfofma terbaiknya secara konsisten bagi Arsenal. Emery sendiri awalnya sempat mencoba memaksimalkan talentanya, akan tetapi ia kemudian sering mencadangkan pemain kidal tersebut.
Lepas Saja
Emery sendiri tampak ragu untuk sering memainkan Ozil sejauh ini. Maka dari itulah, Mariner kemudian menyarankan pada Emery agar melepasnya saja.
Sebab tidak masuk akal untuk mempertahankan pemain yang lebih sering menghuni bangku cadangan. Apalagi, ia juga menghabiskan banyak duit. Namun jika ternyata memang tak ada klub yang berminat memakai jasanya, maka Emery disarankan agar berusaha untuk meningkatkan level performa gelandang 30 tahun tersebut.
"Jika ada minat [dari klub lain], biarkan ia pergi dan minta orang lain membayar gajinya," ucap Mariner pada ESPN.
“[Jika ia tidak pergi], Anda harus mendapatkannya kembali. Sesederhana itu. Anda harus masuk ke sebuah ruangan bersamanya, berbicara dengannya, membuatnya menjadi pemain Arsenal [yang ia bisa]," tuturnya.
"Mereka tidak dapat menemukan siapa pun saat ini yang ingin mengeluarkannya dari tim mereka, jadi Anda harus membawanya kembali ke tim anda," sambungnya.
Cari Pemain Lain
Mariner menambahkan, mengembalikan Ozil ke performa terbaiknya memang bukan perkara mudah. Dan jika memang Emery tak bisa melakukannya, maka ia harus mencari pemain lain untuk menggantikannya.
“Ini sangat sulit, jika seorang pemain tidak tampil bagus, sangat sulit untuk memengaruhinya," ucapnya.
"Pada saat ini jika ia terus tampil seperti sekarang ini, anda harus segera menemukan pemain lain untuk tampil, bukan dirinya," sambungnya.
“Temukan para pemain yang berkomitmen, dan temukan sistem yang cocok dengan para pemain itu," cetus Mariner.
Musim ini Mesut ozil hanya bermain sebanyak satu kali saja bagi Arsenal. Ia dimainkan sebagai starter di laga melawan Watford.
(ESPN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Diminta Pertimbangkan Lepas Ozil
Liga Inggris 20 September 2019, 17:48
-
Terungkap, Pemilik Arsenal Tidak Percaya Kepada Unai Emery
Liga Inggris 20 September 2019, 17:00
-
Unai Emery Acungi Jempol Permainan Skuat Muda Arsenal
Liga Eropa UEFA 20 September 2019, 16:20
-
Ini Alasan Manchester United dan Arsenal Harus Mati-matian di Liga Europa
Liga Eropa UEFA 20 September 2019, 15:15
-
Unai Emery Jelaskan Kondisi Teranyar Rob Holding, Hector Bellerin, dan Kieran Tierney
Liga Inggris 20 September 2019, 14:15
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR