
Bola.net - Pakar sepak bola Inggris, Chris Sutton memberikan prediksi terkait laga Arsenal vs Manchester United. Ia menilai MU bakal tumbang di laga ini.
Di pekan ke-14 EPL 2024/2025 ini, Manchester United melakoni laga tandang ke London Utara. Setan Merah akan berhadapan dengan Arsenal di Emirates Stadium.
Tim tamu datang dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka tidak terkalahkan sejak Ruben Amorim menjabat sebagai pelatih baru mereka, di mana pada akhir pekan kemarin mereka menang dengan skor 4-0 melawan Everton.
Meski begitu, Sutton menilai MU tidak akan mudah untuk menang melawan Arsenal. "Saya bisa memahami ada antusiasme yang besar di Manchester United, namun saya merasa mereka tidak bisa menang di laga ini," ujar Sutton di kolomnya di BBC Sports.
Simak komentar lengkap sang pakar sepak bola di bawah ini.
Jauh Lebih Kuat

Menurut Sutton, Arsenal saat ini jauh lebih kuat dari MU. Jadi Setan Merah tidak bisa menang melawan sang tuan rumah.
"Manchester United tidak terkalahkan di tiga pertandingan pertama mereka bersama RUben Amorim. Namun pertandingan ini (vs Arsenal) akan menunjukkan di mana posisi United saat ini," sambung Sutton.
"Arsenal jauh lebih kuat daripada United untuk saat ini. Apalagi Odegaard sudah kembali dan ia telah membawa Arsenal kemabli ke level yang seharusnya."
Bakal Kalah

Menurut Sutton, kans MU untuk menang di laga ini sangat tipis. Ia memprediksi Setan Merah akan menelan kekalahan perdana mereka bersama Ruben Amorim di laga ini.
"Saya rasa akan sangat mengejutkan jika United bisa meraih sesuatu di Emirates Stadium. Namun saya tidak melihat itu akan terjadi," lanjut Sutton.
"Arsenal mencetak banyak sekali gol di beberapa pekan terakhir, dan saya rasa itu akan berlanjut saat menghadapi United. Mereka akan menang dengan cara yang bagus, dan saya memprediksi laga ini berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Arsenal," pungkasnya.
Tangguh di Kandang

Arsenal sendiri memang punya rekor yang sangat apik di Emirates Stadium.
The Gunners belum tersentuh kekalahan di 10 laga kandang terakhir mereka di semua kompetisi.
Klasemen Premier League
(BBC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terungkap, Bos Chelsea yang Yakinkan Ruud van Nistelrooy Gabung Leicester City
Liga Inggris 3 Desember 2024, 21:15
-
Cetak Dua Gol Lawan Everton, Joshua Zirkzee: Masa Sulit Ciptakan Pribadi yang Kuat!
Liga Inggris 3 Desember 2024, 20:54
-
Arsenal Lagi Ganas, MU Diprediksi Keok di Emirates Stadium
Liga Inggris 3 Desember 2024, 20:27
-
Curhat Ruud van Nistelrooy: Nyesek Coy Disuruh Minggat dari MU!
Liga Inggris 3 Desember 2024, 20:05
-
Ruben Amorim Beberkan Kiat Manchester United untuk Kalahkan Arsenal, Apa Isinya?
Liga Inggris 3 Desember 2024, 19:49
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR