
Bola.net - Rumor ketertarikan Barcelona terhadap Antonio Rudiger nampaknya bukan sekedar pepesan kosong. El Blaugrana tengah menyusun rencana untuk mendatangkan bek Chelsea tersebut.
Barcelona saat ini mengalami masalah di lini pertahanan mereka. Setelah Gerard Pique harus absen cukup lama akibat cedera.
Situasi tersebut memaksa Barcelona untuk belanja bek tengah baru di Januari nanti. Ada beberapa nama termasuk Antonio Rudiger yang diklaim menjadi incaran tim asal Catalunya itu.
The Athletic mengklaim bahwa Barcelona sangat tertarik merekrut Rudiger. Mereka tengah menyusun rencana untuk mendatangkan sang bek.
Simak situasi transfer Rudiger di bawah ini.
Jam Terbang Tinggi
Menurut laporan tersebut, Ronald Koeman sudah mengincar jasa Rudiger di bulan Januari nanti.
Ia menilai sang bek merupakan bek dengan kemampuan di atas rata-rata. Selain itu ia juga memiliki jam terbang di level teratas yang cukup banyak.
Itulah mengapa Rudiger dinilai bisa memberikan dampak instan bagi skuat Barcelona yang membutuhkan tambahan amunisi di lini pertahanan mereka.
Mulai Merayu
Menurut laporan tersebut, Barcelona mulai bergerak untuk mendapatkan Rudiger.
Mereka tahu sang bek bukan lagi bek utama Chelsea musim ini. Sehingga mereka merayu The Blues untuk melepaskan sang bek.
Rencananya Barcelona akan meminjam Rudiger hingga akhir musim nanti dengan opsi pembelian permanen.
Target Lain
Selain Rudiger, Barcelona juga mengantongi satu target lain.
Mereka tertarik memboyong Fabian Schar dari Newcastle.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Seriusi Transfer Antonio Rudiger
Liga Inggris 23 Desember 2020, 16:42 -
5 Pemain Didikan Akademi Chelsea yang Bersinar di Klub Lain, Termasuk Declan Rice
Liga Inggris 23 Desember 2020, 15:53 -
Arsenal vs Chelsea Akhir Pekan Ini, Tammy Abraham Seharusnya Main Lagi
Liga Inggris 23 Desember 2020, 06:40 -
Salah Jika Frank Lampard Mengaku Tak Khawatir dengan Performa Timo Werner
Liga Inggris 23 Desember 2020, 06:20 -
Meski Sedang Bobrok, Chelsea Pantang Anggap Remeh Arsenal
Liga Inggris 22 Desember 2020, 22:29
LATEST UPDATE
-
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR