
Bola.net - Spekulasi baru beredar mengenai masa depan Edinson Cavani. Sang striker dilaporkan bakal kembali ke Amerika Selatan di musim panas nanti.
Cavani akan menyudahi masa baktinya di Manchester United. Kontraknya sebagai pemain Setan Merah habis di musim panas nanti.
Sang striker dilaporkan sudah mantap untuk pergi. Beredar kabar ia ingin mampir bermain di Spanyol pada musim panas nanti.
AS melaporkan bahwa Cavani tidak jadi pindah ke Spanyol. Ia akan pulang ke Amerika Selatan di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Cavani di bawah ini.
Batal ke Barcelona
Menurut laporan tersebut, awalnya Cavani berencana pindah ke La Liga. Ia mendapatkan tawaran yang serius dari FC Barcelona.
Namun situasinya kini berbeda. Barcelona baru saja mendatangkan Pierre-Emercik Aubameyang dari Arsenal.
Di sisi lain, Barcelona digosipkan akan mencoba merekrut Erling Haaland di musim panas nanti. Sehingga tidak ada lagi tempat untuk sang striker.
Tawaran Berlimpah
Menurut laporan yang sama, Cavani sendiri kemungkinan akan kembali ke Amerika Selatan. Karena ia mendapatkan banyak tawaran di sana.
Dua raksasa Argentina, River Plate dan Boca Juniors tertarik untuk merekrutnya. Mereka ingin striker 34 tahun itu jadi juru gedor mereka yang baru.
Di sisi lain, klub Brasil Corinthians juga meminati jasanya. Jadi Cavani tinggal memilih ke mana ia akan bermain nanti.
Siap Tempur
Pada akhir pekan yang lalu, Cavani absen saat MU berhadapan dengan Middlesbrough. Ia mendapatkan izin untuk pulang sejenak usai membela Timnas Uruguay.
Sang striker sudah kembali ke Manchester dan kondisinya dikabarkan sangat bugar. Sehingga ia siap tampil di sisa pertandingan selama Februari ini.
Klasemen Premier League
(AS)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Batal ke Barcelona, Edinson Cavani Pulang Kampung Amerika Selatan?
Liga Inggris 8 Februari 2022, 21:59
-
Soal Kontrak Pogba, Ralf Rangnick: Gak Tau!
Liga Inggris 8 Februari 2022, 21:47
-
Tidak Perlu Beli Gelandang, Manchester United Diminta Fokus Kembangkan Pemain Ini
Liga Inggris 8 Februari 2022, 21:08
-
Diincar Manchester United, Erik Ten Hag Diklaim Bakal Cabut dari Ajax
Liga Inggris 8 Februari 2022, 20:37
-
Manchester United Siap Gandakan Gaji Ronald Araujo Jika Cabut dari Barcelona
Liga Inggris 8 Februari 2022, 20:19
LATEST UPDATE
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
-
Here We Go! Manajemen MU Putuskan Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:09
-
Inovasi Green Hedging Milik Wolves, Bukti Sepak Bola Bisa Ramah Lingkungan
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:06
-
Kylian Mbappe Mulai Pulih, Peluang Tampil di Piala Super Spanyol Masih Terbuka
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR