
Bola.net - Arne Slot percaya bahwa tim asuhannya, Liverpool, telah tampil hampir sempurna saat berhasil mengalahkan Manchester City dan kini unggul sembilan poin di puncak klasemen Premier League.
Liverpool sukses mengalahkan Man City pada laga lanjutan Premier League 2024/25. Bermain di Anfield, Minggu (1/12/2024) malam WIB, tim tuan rumah menang dengan skor 2-0.
The Reds semakin menambah penderitaan anak asuh Pep Guardiola, dengan gol dari Cody Gakpo dan Mohamed Salah yang menambah kekalahan keenam Man City dalam tujuh pertandingan.
Keunggulan Liverpool di puncak klasemen adalah margin terbesar mereka sebagai pemimpin klasemen Premier League sejak musim 2019/20 ketika mereka memenangkan gelar terakhir mereka (18 poin).
Simak komentar Slot di bawah ini.
Liverpool Nyaris Sempurna
Meskipun Slot tidak ingin terlena dengan kemenangan terbarunya, ia memuji penampilan timnya di Anfield.
“Ya , dan jika Anda melihat tingkat penyelesaiannya, saya pikir itu sempurna. Banyaknya peluang yang kami lewatkan membuat pertandingan menjadi ketat di akhir laga,” ujar Slot.
"Tapi mungkin itu bagus untuk pertandingan seperti ini. Seharusnya memang seperti ini. Namun akan lebih baik jika bisa mencetak gol kedua lebih awal.
“Kami selalu menekan dengan tinggi, tetapi mereka sangat bagus dalam melakukan build-up. Jadi Anda harus bekerja sangat keras. Para pemain kami memiliki energi. Selain para pemain kami, para penonton sangat fantastis hari ini."
Cara Mengalahkan Man City
Ini merupakan penampilan yang dominan dari Liverpool atas sang lawan, sedikit terbantu oleh penampilan Man City yang kurang baik, namun Slot tidak akan mengeluh atas apa yang dia lihat dari timnya.
“Idealnya, saya ingin melihat babak kedua berjalan sama seperti babak pertama. Tetapi kualitas kami lain," sambung Slot.
“Jika Anda ingin menang melawan Man City, Anda harus tampil sempurna di setiap bagian permainan. Pressing tinggi, pressing rendah, membangun serangan. Mereka membawa begitu banyak masalah bagi Anda.
"Kami mendekati kesempurnaan. Kami memang tidak sempurna, tetapi kami mendekati kesempurnaan. Itulah satu-satunya cara untuk mengalahkan tim berkualitas seperti City."
Masih Panjang
Menekankan kekhawatirannya akan cedera di lini pertahanan, dengan hanya lima pemain senior yang tersedia, Slot mengatakan bahwa masih ada jalan panjang yang harus dilalui sebelum Liverpool dapat meraih trofi.
"Jika Anda ingin memenangkan sesuatu, itu semua tentang konsistensi. Tim-tim ini, seperti Real Madrid, seperti City, semuanya mampu meraih kemenangan beruntun seperti yang kami miliki, jadi jangan terbuai dengan beberapa kemenangan,” katanya.
Sumber: Sky Sports
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2024/25
Baca Juga:
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Premier League 2024/2025
- Man of the Match Liverpool vs Manchester City: Mohamed Salah
- Hasil Liverpool vs Manchester City: Skor 2-0
- Prediksi Legenda Man United Soal Laga Liverpool vs Manchester City: The Reds Bakal Menang
- Legenda MU Ini Jagokan Liverpool Kalahkan Man City dan Jadi Juara Premier League
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR