Bola.net - - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp melayangkan pujiannya kepada Virgil van Dijk. Klopp menyebut sang pemain sudah memberikan penampilan yang luar biasa pada laga melawan Wolverhampton dini hari tadi.
Liverpool berhasil memetik kemenangan di pertandingan pekan ke 18 Premier League musim ini. Menyambangi markas Wolverhampton, The Reds mampu memang dengan skor 2-0.
Pada laga itu, Virgil van Dijk bisa dikatakan menjadi salah satu pemain terbaik The Reds di lapangan. Selain tampil solid menggalang pertahanan Liverpool, ia juga mencetak gol kedua The Reds sehingga timnya mampu mengamankan tiga poin di Mollineux.
Klopp sendiri mengakui bahwa Van Dijk memang tampil luar biasa pada laga tersebut. "Saya tidak keberatan berbicara mengenai performa individual, karena kami sudah melakukan ini secara konstan," buka Klopp di halaman resmi Liverpool.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui pujian Klopp untuk Van Dijk selengkapnya.
Permainan Konsisten
Klopp menyebut bahwa Van Dijk sudah membuktikan bahwa dirinya layak ditebus dengan mahal dari Southampton musim lalu dan ia berharap sang bek bisa tampil konsisten sepanjang musim.
"Dia [Van Dijk] berada dalam momen yang bagus. Dia adalah pemain yang sangat penting bagi kami dan semoga saja ia bisa tetap menjaga permainannya seperti ini terus."
"Secara keseluruhan etos kerja tim ini benar-benar luar biasa. Saya sangat menyukai permainan Virgil, namun dua pemain di depannya [Fabinho dan Henderson] mereka banyak sekali berlari untuk mengover pertahanan dan itu membuat tugas dua bek tengah kami semakin ringan."
Kontribusi Besar
Klopp menyebut kemenangan atas Wolves ini akan krusial bagi peluang juara timnya di akhir musim nanti, sehingga ia senang timnya bisa pulang dengan membawa tiga angka dari Mollineux.
"Dejan hari ini bermain dengan baik setelah ia tidak menjalani pra musim yang sempurna. Namun dia semakin membaik dari satu pertandingan ke pertandingan lain dan itu bagus bagi kami."
"Hari ini kami berhasil menang, dan kami memang layak menang pada pertandingan ini dan Virg mengambil peran yang besar pada kemenangan ini." tandasnya.
Laga Berikutnya
Liverpool dijadwalkan akan menghadapi Newcastle United pada ajang Boxing Day tengah pekan minggu depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Van Dijk Minta Skuat Liverpool Jangan Berpuas Diri
Liga Inggris 22 Desember 2018, 23:41
-
Kemenangan Lebih Penting Ketimbang Cetak Gol Bagi Van Dijk
Liga Inggris 22 Desember 2018, 22:42
-
Liverpool Kokoh di Puncak, Lovren Ogah Merayakannya
Liga Inggris 22 Desember 2018, 22:31
-
Solid di Liverpool, Van Dijk Disamakan dengan Tony Adams
Liga Inggris 22 Desember 2018, 22:18
-
Klopp Dianggap Layak Bawa Liverpool Juara Premier League
Liga Inggris 22 Desember 2018, 21:56
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR