Bola.net - - Playmaker Manchester City, Kevin De Bruyne angkat bicara mengenai belanja besar klubnya pada musim panas ini. De Bruyne menilai belanja besar itu wajar karena timnya tengah membangun sebuah tim yang bisa berjaya di masa depan.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, Manchester City kembali tampil heboh di bursa transfer kali ini. Mereka tercatat menghabiskan hampir 200 juta pounds untuk membeli amunisi anyar pada bursa transfer kali ini.
Pemain-pemain yang didatangkan Manchester CIty rata-rata berusia muda. Nama-nama seperti Kyle Walker, Benjamin Mendy, Bernardo Silva Danilo dan Ederson Moraes didatangkan untuk menggantikan skuat City yang sudah mulai uzur.
De Bruyne sendiri mendukung langkah klubnya, karena dalam pandangannya Manchester City tengah menyiapkan tim untuk masa depan. "Klub membeli pemain dengan aspek kekuatan dan kecepatan, yang mana kami memang kurang di dua aspek tersebut," ujar De Bruyne kepada Sky Sports.
Kevin De Bruyne
"Para pemain baru kami benar-benar kuat dan mereka juga sangat cepat. Mereka berbeda dengan pemain baru kami tahun lalu, di mana mereka siap bekerja keras selama 90 menit sehingga mereka bisa banyak membantu kami."
"Tim kami saat ini jauh lebih muda daripada tim kami saat saya pertama kali datang. Pada saat itu saya termasuk golongan pemain muda, namun saat ini saya salah satu yang tertua di antara mereka, jadi kondisi ini agak terasa aneh."
"City tengah membangun masa depan dan kami tengah membuat tim yang bisa bertahan untuk lima atau enam tahun ke depan dan bukannya membeli enam pemain setiap bursa transfer. Memang butuh waktu untuk itu, karena anda tidak bisa menghabiskan seluruh uang anda dalam satu bursa transfer." tandas mantan pemain Chelsea tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Guardiola Pertanyakan Kartu Merah Raheem Sterling
Liga Inggris 26 Agustus 2017, 22:17
-
Guardiola: Menang di Menit Akhir Selalu Spesial
Liga Inggris 26 Agustus 2017, 21:44
-
Hasil Pertandingan Bournemouth vs Manchester City: 1-2
Liga Inggris 26 Agustus 2017, 20:26
-
City Tuntaskan Transfer Evans Minggu Depan?
Liga Inggris 26 Agustus 2017, 20:10
-
Manchester City Siapkan Tawaran Final Untuk Sanchez
Liga Inggris 26 Agustus 2017, 19:50
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR