Bola.net - - Eks striker Liverpool Craig Bellamy meyakini Jurgen Klopp tak akan menjual Mohamed Salah atau pemain The Reds manapun pada musim panas nanti.
Musim ini Liverpool tampil sangat luar biasa. Hal tersebut tak lepas dari kehadiran Salah di lini serang.
Ia melengkapi kehadiran Sadio Mane dan Roberto Firmino dan menutup kepergian Philippe Coutinho dengan baik. Trio Salah, Mane dan Firmino kini berhasil membawa Liverpool masuk final Liga Champions.
Performa apik Salah tentu ada konsekuensinya. Ia disebut-sebut jadi incaran nomor satu raksasa La Liga Real Madrid. Los Blancos bahkan disebut siap menebusnya dengan sangat mahal.
Akan tetapi Bellamy yakin Klopp tak akan membiarkan Salah pergi. Pria asal Wales ini malah memprediksi manajer asal Jerman itu nanti malah akan memperkuat tim dengan membeli pemain baru.
"Liverpool FC tidak akan menjual siapa pun, terutama di lini depan," tegasnya kepada Sky Sports.
"Mereka akan kedatangan [Naby] Keita. Saya bisa melihat seorang penjaga gawang dan seorang bek tengah didatangkan ke Anfield," cetus Bellamy.
Liverpool sendiri sebelumnya sempat dikait-kaitkan dengan kiper AS Roma Alisson Becker. Mereka juga disebut berminat memakai servis bintang AS Monaco Thomas Lemar dan gelandang Lyon Nabil Fekir.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Salah Dianggap Sudah Siap Pindah ke Madrid
Liga Inggris 10 Mei 2018, 23:16
-
Inter Serius Ingin Pulangkan Kovacic dari Real Madrid
Liga Italia 10 Mei 2018, 21:47
-
Cedera Chamberlain Diklaim Pengaruhi Mental Pemain Liverpool
Liga Champions 10 Mei 2018, 21:33
-
Neymar Gelar Pertemuan Rahasia dengan Real Madrid
Liga Spanyol 10 Mei 2018, 19:19
-
Zidane Tak Menyesal dalam Kekalahan Lawan Sevilla
Liga Spanyol 10 Mei 2018, 15:30
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR