Benitez: Jangan Bicarakan Gelar Sekarang

Benitez: Jangan Bicarakan Gelar Sekarang
Benitez enggan bicarakan peluang raih gelar musim ini. © AFP
Bola.net - Manajer interim Chelsea, Rafael Benitez mengaku tidak ingin membicarakan target trofi musim ini, usai timnya dikalahkan Queens Park Rangers (QPR) dini hari tadi.

Gol tunggal Shaun Wright-Phillips di menit ke-78 membuyarkan harapan tiga poin yang dicanangkan The Blues sebelum laga. Kekalahan tersebut juga kian memperlebar jarak menjadi 14 poin dengan Manchester United di puncak klasemen.

Meski masih aman di posisi empat klasemen plus keuntungan jumlah pertandingan yang masih tersisa satu laga, namun Benitez mengaku masih belum ingin berandai-andai seputar gelar domestik.

"Saya tidak ingin membicarakan mengenai titel sebelumnya dan saya tidak suka membicarakan hal itu sekarang," tandas Benitez.

"Anda jelas tidak bisa melakukan kesalahan dengan selisih seperti ini. Setiap pertandingan merupakan hal yang penting."

Sementara itu, kemenangan QPR dini hari tadi merupakan kesuksesan perdana The Hoops unggul di Stamford Bridge dalam tiga dekade terakhir. (sky/atg)

BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL