Bola.net - - Rafael Benitez mengatakan bahwa mantan klubnya, selalu kalah ketika bersaing di bidang finansial dengan klub-klub Eropa lainnya. Itulah sebabnya ia menyatakan sulit bagi The Reds sulit bersaing untuk meraih gelar di kompetisi mayor.
Terakhir kali klub bermarkas di Anfield tersebut merasakan gelar yaitu saat memenangi Piala Liga pada tahun 2012. Setelah itu tak pernah mengangkat gelar lagi hingga saat ini.
Musim ini Liverpool boleh berharap menjuarai satu gelar di salah satu kompetisi yang diikuti. Adapun dalam perjalanan perjuangan meraih gelar Premier League, Liverpool akan menghadapi Newcastle United akhir pekan ini--yang ditukangi Benitez.
Jelang pertandingan, Benitez mengungkapkan betapa sulit meraih gelar bersama Liverpool karena mereka selalu kalah bersaing finansial dengan klub lain. Namun demikian, selama enam tahun melatih Liverpool, pelatih asal Spanyol tersebut pernah menjuarai empat gelar termasuk gelar Liga Champions.
"Ketika saya tiba di Liverpool, bujetnya senilai 20 juta pounds. Ketika saya pergi, 17 juta pounds, tapi orang-orang tetap mengatakan saya harus menjuarai gelar, saya harus bisa bersaing. [Manchester] United punya sekitar 50 juta pounds setiap tahun, tapi orang-orang tetap mengatakan saya harus bersaing dengan mereka setiap tahun," ungkap Benitez seperti dikutip Sportsmole.
"Setelah itu ada Chelsea. Pada saat itu, Chelsea, Arsenal, Manchester United. Sekarang Anda harus menghadapi Manchester City dan Tottenham, demikian juga PSG dan yang lainnya. Tapi selalu sama. Ada klub dengan uang yang banyak dan Liverpool selalu di belakang mereka. ""
"Bagaimana Anda bisa memenangkan trofi? Anda harus menciptakan tim yang bagus dengan atmosfer yang baik dan kerja keras maka kemudian Anda akan meraihnya. Faktanya adalah, tim yang menjadi juara, hampir 90 persen adalah tim-tim yang memiliki banyak uang," paparnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Benitez Klaim Liverpool Selalu Kalah dalam Persaingan Uang
Liga Inggris 1 Oktober 2017, 17:30 -
Klopp Sebut Newcastle Tidak Beruntung Saat Dijegal Brighton
Liga Inggris 1 Oktober 2017, 17:27 -
Benitez: Liverpool Butuh Keajaiban Leicester untuk Juara
Liga Inggris 1 Oktober 2017, 10:07 -
Liverpool Jadi Lawan Spesial di Hadapan Benitez
Liga Inggris 30 September 2017, 14:00 -
Benitez Ternyata Diam-diam Ingin Tukangi Liverpool Lagi
Liga Inggris 30 September 2017, 13:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR