
Bola.net - Sebuah asa diungkapkan Fred. Ia berharap bisa memberikan kontribusi yang lebih besar di skuat Manchester United di usianya yang sudah semakin matang ini.
Fred pertama kali merapat ke Manchester United di tahun 2018 silam. Pada saat itu ia ditebus dari Shakhtar Donetsk dengan mahar sekitar 50 juta Euro.
Tiga tahun berlalu, Fred kini sudah semakin matang di MU. Sang gelandang kini sudah memasuki usia 28 tahun, di mana banyak yang mengatakan usia ini adalah usia emas seorang pesepakbola.
Fred optimistis di usia emasnya ini, ia bisa berkontribusi lebih untuk MU. "Ya, saya yakin bisa mencapai puncak performa saya di tahun ini," buka Fred di laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Sudah Kaya Pengalaman
Fred menyebut bahwa di usianya yang memasuki 28 tahun ini ia sudah mengakumulasikan banyak sekali pengalaman.
Jadi ia yakin ia bisa menawarkan lebih banyak kepada Manchester United di musim ini.
"Saya saat ini berada di usia yang sangat bagus. Saya sudah mengalami banyak hal sejak saya debut di sepak bola profesional. Saya sudah melalui banyak hal bagus dan buruk dan itu membuat saya jadi lebih kuat,"
Motivasi Ekstra
Fred juga menyebut bahwa ia sangat bangga bisa bermain untuk Manchester United. Jadi ia ingin memberikan segalanya agar MU bisa menjadi juara di musim ini.
"Saya bermain di klub yang luar biasa, yaitu United. Klub ini bagi saya adalah klub terbesar di dunia,"
"Jadi saya rasa di puncak karir saya ini, ini waktu yang tepat untuk meraih banyak hal luar biasa bersama tim ini," ujarnya.
Kalah
Fred dan Manchester United baru saja menelan kekalahan pahit.
Mereka kalah 2-1 dari Young Boys di laga pembukaan EPL musim ini.
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mino Raiola: Paul Pogba Masih Cinta Juventus, Tapi...
Liga Italia 17 September 2021, 23:39
-
Manchester United Incar Jude Bellingham di 2022, Dortmund: Gak Dulu!
Bundesliga 17 September 2021, 21:26
-
Tidak Bisa Ditawar, Ini Musimnya Manchester United Juara!
Liga Inggris 17 September 2021, 21:12
-
Rame Gan! Barcelona Ikut-ikutan Kejar Paul Pogba
Liga Spanyol 17 September 2021, 20:55
-
Buka-Bukaan! Song Heung-Min Akui Dirinya Pendukung Manchester United
Liga Inggris 17 September 2021, 20:42
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR