Bola.net - - Sebuah kabar gembira datang bagi Chelsea. Winger muda mereka, Callum Hudson-Odoi dikabarkan membuka peluang untuk bertahan di Stamford Bridge di musim panas nanti.
Jebolan akademi Chelsea itu memang dirumorkan akan meninggalkan Stamford Bridge di musim panas nanti. Ia diberitakan akan bergabung dengan Bayern Munchen yang sudah menawarnya sejak bulan Januari kemarin.
Chelsea sendiri enggan kehilangan Hudson-Odoi. Mereka terus membujuk sang pemuda untuk bertahan di Stamford Bridge musim depan, terutama setelah mereka dijatuhi hukuman embargo transfer oleh FIFA.
Dilansir Goal International, hati Hudson-Odoi akhirnya terketuk dengan bujukan Chelsea. Ia disebut siap mempertimbangkan bertahan di Chelsea jika manajemen The Blues memenuhi dua tuntutannya.
Apa saja tuntutan Hudson-Odoi? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Jaminan Jam Bermain
Laporan itu mengklaim bahwa Hudson-Odoi siap bertahan di Chelsea jika Maurizio Sarri bersedia memberikan jaminan jam bermain untuknya musim depan.
Hudson-Odoi sejatinya sudah menyuarakan hal ini sejak awal musim kemarin. Ia merasa jam bermainnya terlalu minim, karena Sarri jarang memberikannya kesempatan sebagai starter di lini serang The Blues.
Jika Sarri berani berjanji akan memberikan Hudson-Odoi posisi reguler, maka sang pemuda dengan senang hati akan bertahan di Chelsea musim depan.
Minta Nomor 10
Selain jaminan bermain, Hudson-Odoi juga diberitakan menuntut manajemen Chelsea menyerahkan nomor punggung 10 kepadanya.
Nomor punggung 10 Chelsea saat ini tengah dipakai oleh Eden Hazard. Namun Hazard sendiri santer diberitakan akan pergi dari Stamford Bridge di musim panas nanti.
Jika Hazard pergi, Hudson-Odoi meminta nomor punggung sang playmaker menjadi nomor punggungnya, karena ia disebut sangat menyukai nomor punggung itu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satu Harapan Gelandang Chelsea: Ingin Eden Hazard Bertahan
Liga Inggris 15 Mei 2019, 23:55
-
Siap Dipecat Chelsea, Maurizio Sarri Diuber Tiga Klub Raksasa Serie A
Liga Italia 15 Mei 2019, 22:30
-
Bertahan di Chelsea, Callum Hudson-Odoi Minta Nomor Punggung 10
Liga Inggris 15 Mei 2019, 21:00
-
Chelsea Diminta Belajar Ikhlaskan Kepergian Eden Hazard
Liga Inggris 15 Mei 2019, 18:40
-
Chelsea Tolak Tawaran Real Madrid untuk Eden Hazard
Liga Inggris 15 Mei 2019, 17:20
LATEST UPDATE
-
Waduh! Punya Senjata Ilegal, Karim Adeyemi Kena Penalti Rp8,7 Miliar
Bolatainment 18 November 2025, 12:50
-
Terbukti Main Lebih Solid, Sudah Waktunya Portugal Berpisah dengan Cristiano Ronaldo?
Piala Dunia 18 November 2025, 11:53
-
Intip Deretan Fighter BYON Combat Showbiz 6: Tayang Akhir Pekan ini di Vidio
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 11:50
-
Loh? MU Putuskan Tidak Beli Gelandang di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 11:45
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR