
Bola.net - Raheem Sterling sudah tidak dibutuhkan oleh Chelsea. Namun, legenda Liverpool Graeme Souness meyakini kalau tidak ada klub besar Premier League yang mau menampungnya.
Ada banyak pemain Chelsea yang tidak masuk dalam rencana Enzo Maresca pada musim 2024/2025 ini. Salah satunya adalah Sterling.
Sterling dilaporkan masuk dalam daftar jual Chelsea. The Blues ingin segera melepas mantan pemain Manchester City itu pada bursa transfer musim panas ini.
Kini, Sterling sudah berlatih terpisah dari skuad Chelsea. Selain itu, nomor punggung 7 miliknya juga sudah diberikan kepada Pedro Neto.
Siapa Sanggup Beli Sterling?

Sterling kabarnya ingin terus bertahan di Premier League meski harus meninggalkan Chelsea. Namun Souness menepis kemungkinan itu karena yakin tidak ada klub di Inggris yang sanggup membayar gaji atau biaya transfernya.
"Masa depan Raheem Sterling ada di Arab Saudi," kata Souness di podcast Three Up Front via William Hill.
"Ia akan pergi ke sana karena dua alasan, salah satunya adalah jumlah uang yang akan ia dapatkan di sana. Saya rasa tidak ada tim di negara ini yang akan menyamainya.
"Saya juga tidak berpikir ada tim besar Premier League yang ingin merekrutnya, ia akan membuat dirinya tidak mampu membelinya."
Gajinya Mahal

Kontrak Sterling bersama Chelsea tersisa tiga tahun lagi. Legenda Newcastle Alan Shearer juga ragu ada klub yang mampu merekrut Sterling karena gajinya yang besar.
"Masalah yang dihadapi Sterling sekarang adalah siapa yang mampu membayarnya?" ujar Shearer kepada Betfair.
"Dalam hal gajinya, saya berasumsi Chelsea harus memberinya sesuatu untuk pergi karena kontraknya masih tersisa tiga tahun. Apa pun kontraknya, dia tidak akan mau pergi tanpa alasan setelah cara mereka memperlakukannya.
"Pertanyaannya adalah, apakah Chelsea mau membayarnya untuk pergi? Mereka juga akan menghadapi masalah ini di tahun-tahun mendatang, karena sebagian besar pemain mereka memiliki kontrak enam, tujuh, delapan, sembilan tahun yang menurut saya gila."
Sumber: Metro, Betfair
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Booo! Maresca Bisa Pahami Mengapa Chelsea Dicemooh Suporternya Sendiri
Lain Lain 23 Agustus 2024, 22:00
-
Soal Cedera Cole Palmer, Bos Chelsea Beri Kabar Positif: Kelihatannya Nggak Apa-apa
Liga Inggris 23 Agustus 2024, 17:50
-
Login! Aston Villa Jajaki Peluang untuk Datangkan Raheem Sterling
Liga Inggris 23 Agustus 2024, 09:30
-
Enzo Maresca Temukan 'Penyakit' Mykhailo Mudryk
Liga Inggris 23 Agustus 2024, 08:50
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR