
Bola.net - Saga transfer Luka Jovic memasuki babak baru. Striker milik Real Madrid itu diberitakan akan menolak tawaran Chelsea untuk bergabung dengan Newcastle.
Jovic diyakini akan menjadi salah satu pemain yang didepak Zinedine Zidane di musim panas nanti. Sang striker gagal menunjukkan performa yang apik setelah dibeli dengan mahal dari Eintracht Frankfurt musim lalu.
Belakangan beredar kabar bahwa Jovic akan pindah ke Inggris. Ia diberitakan diminati oleh raksasa Inggris, Chelsea.
90min mengklaim bahwa Chelsea kemungkinan besar akan gagal mendapatkan jasa sang striker. Jovic diberitakan lebih condong untuk pindah ke Newcastle.
Simak situasi transfer Jovic selengkapnya di bawah ini.
Revolusi Skuat
Menurut laporan tersebut, Newcastle bakal belanja besar-besaran di musim panas nanti.
Tim berjuluk The Magpies itu mendapatkan investor baru. Mereka berencana untuk membangun Newcastle menjadi tim penantang gelar juara di musim depan.
Untuk itu Newcastle akan mendatangkan sejumlah pemain berkualitas di musim panas nanti, di mana Jovic dinilai bisa memberikan kontribusi untuk lini serang mereka.
Tentukan Pilihan
Menurut laporan tersebut, Newcastle saat ini lebih berpeluang untuk merekrut Jovic ketimbang Chelsea.
Hal ini dikarenakan Newcastle berani menjadikan Jovic striker utama mereka musim depan. Mereka siap memberikan garansi kepada sang striker untuk bermain secara reguler.
Sementara Chelsea hanya memproyeksikan Jovic sebagai pelapis Tammy Abraham. Itulah mengapa Jovic diberitakan lebih memilih untuk pindah ke Newcastle musim depan.
Pasang Harga
Real Madrid diberitakan siap melepaskan Jovic di musim panas nanti.
El Real diberitakan memasang harga sekitar 55 juta Euro untuk jasa sang striker.
(90min)
Baca Juga:
- Pedro Rodriguez Curhat Soal Chelsea dan Mengaku Kantongi Banyak Tawaran
- Kontrak di Chelsea Habis, Pedro jadi Rebutan AS Roma dan Real Betis
- Hari Ini 5 Tahun Lalu: Chelsea Jadi Juara EPL, Mourinho Manajer Terbaik, Hazard Pemain Terbaik
- Penyerang Real Madrid Ini Mengaku Kagumi Premier League, Kode untuk Chelsea?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bos Ajax Tunggu Tawaran Barcelona dan Chelsea untuk Andre Onana
Liga Inggris 4 Mei 2020, 21:40
-
Bukan Chelsea, Luka Jovic Bakal Gabung Klub EPL Ini
Liga Inggris 4 Mei 2020, 17:40
-
3 Alasan Arsenal Harus Bajak Willian dari Chelsea
Editorial 4 Mei 2020, 14:43
-
4 Alternatif Chelsea Jika Declan Rice Kemahalan
Editorial 4 Mei 2020, 13:19
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR