
Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic mengungkapkan siapa pemain Manchester United yang paling jago mendribble bola di skuat Manchester United. Ia menyebut pemain itu bukan Cristiano Ronaldo.
Manchester United saat ini memiliki pemain-pemain berkualitas di tim mereka. Skuat Setan Merah diperkuat bintang-bintang terbaik di dunia.
Salah satu yang menonjol dari skuat MU saat ini adalah mereka diperkuat penyerang-penyerang top. Banyak penyerang MU yang punya kecepatan dan juga kemampuan menggiring bola di atas rata-rata.
Matic menyebut bahwa di antara pemain-pemain MU yang jago melakukan dribble itu, ada beberapa yang punya kemampuan itu di atas rata-rata. "Siapa pemain yang paling jago mendribble bola? Yang jelas bukan saya," buka Matic dalam sesi tanya jawab di laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Tidak Menguasai
Menurut Matic, ia memang tidak jago melakukan dribble bola. Ia menilai kemampuan dribble-nya cenderung biasa-biasa saja.
Ia menilai seorang gelandang bertahan tidak terlalu sering melakukan gocekan-gocekan. Sehingga ia tidak memperdalami aspek tersebut.
"Saya memang tidak terlalu jago mendribble bola karena posisi saya tidak memungkinkan saya untuk banyak menggiring bola,"
Dua Terbaik
Matic menyebut di antara pemain-pemain MU, para penyerang setan merah ia anggap menjadi pemain-pemain yang paling jago melakukan dribble bola.
Ia menyebut ada dua pemain yang punya kemampuan dribble yang ciamik. Mereka adalah Mason Greenwood dan Marcus Rashford.
"Saya bisa bilang para striker kami punya kemampuan dribble yang luar biasa. Saya rasa Mason Greenwood dan Marcus Rashford yang paling jago menggocek bola saat ini," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali berlaga di Premier League di pekan depan. Karena pekan ini EPL masih diliburkan akibat jeda internasional.
Setan Merah dijadwalkan akan bertandang ke Vicarage Road. Mereka akan menantang Watford di pertandingan pekan ke-12 EPL.
Klasemen Premier League
(MUFC)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Cristiano Ronaldo, Ini Pemain Manchester United yang Paling Jago Gocek Bola
Liga Inggris 12 November 2021, 22:01
-
Mau Dominik Szoboszlai, Manchester United Harus Siap Bayar Segini
Liga Inggris 12 November 2021, 21:34
-
De Gea Lagi On Fire, Dean Henderson Disarankan Lekas Cabut dari MU
Liga Inggris 12 November 2021, 21:21
-
Setelah Barcelona, Klub La Liga Ini Juga Ingin Bajak Edinson Cavani
Liga Inggris 12 November 2021, 21:06
-
Demi Keluar dari Tekanan, Ole Gunnar Solskjaer Diminta Lakukan Ini di MU
Liga Inggris 12 November 2021, 20:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR