
Bola.net - Manchester United nampaknya bakal gagal mendapatkan jasa Joao Neves. Sang gelandang dilaporkan akan bergabung ke PSG dalam waktu dekat ini.
Neves memang lagi naik daun dalam dua tahun terakhir. Di usianya yang masih sangat muda, ia sudah menjadi andalan di lini tengah Benfica.
Manchester United santer dikabarkan jadi tim yang berminat pada Neves. Mereka memproyeksikan sang pemuda untuk menjadi pengganti jangka panjang Casemiro di tim mereka.
Fabrizio Romano melaporkan bahwa MU bakal gigit jari. Karena Neves sudah sepakat untuk pindah ke PSG.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sepakat Pindah

Menurut laporan tersebut, PSG beberapa pekan terakhir intens berkomunikasi dengan Neves. Mereka merayu sang gelandang untuk mau pindah ke Prancis di musim depan.
Usaha PSG itu berbuah manis. Sang gelandang dilaporkan tertarik untuk membela PSG di musim depan.
Alhasil saat ini PSG mulai membuka pembicaraan dengan Benfica untuk transfer sang pemain.
Masih Tahap Awal

Romano melaporkan bahwa untuk saat ini belum ada kesepakatan apapun antara PSG dan Benfica.
Sejauh ini proses pembicaraan masih berada di tahap awal. Sehingga belum diketahui apakah PSG mampu meyakinkan Benfica untuk melepas sang pemuda ke Paris.
Menurut kabar yang beredar, Benfica sudah menetapkan mahar transfer Neves. Mereka hanya mau melepaskan pemain Timnas Portugal itu di angka 120 juta Euro pada musim panas ini.
Pengganti Ugarte

Menurut laporan itu, PSG membidik Neves sebagai pengganti Manuel Ugarte di lini tengah mereka.
Sang gelandang dilaporkan akan dilepas PSG ke Manchester United sehingga mereka butuh pengganti yang sepadan di lini tengah mereka.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Segera Ajukan Tawaran untuk Manuel Ugarte
Liga Inggris 18 Juli 2024, 19:32
-
Bukan ke MU, Gelandang Benfica Ini Bakal Gabung PSG?
Liga Inggris 18 Juli 2024, 18:00
-
Fabrizio Romano: MU Memang Berminat Pada Xavi Simons, Tapi...
Liga Inggris 15 Juli 2024, 18:00
-
Tidak Sanggup Beli, MU Bakal Coba Pinjam Manuel Ugarte dari PSG
Liga Inggris 9 Juli 2024, 18:00
LATEST UPDATE
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
-
Terungkap, Alasan Menarik John Herdman Terima Pinangan Melatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 4 Januari 2026, 10:56
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 10:43
-
Barcelona dan Hobi Menang dengan Skor 2-0
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 10:14
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 Januari 2026, 10:13
-
Meyakini Declan Rice sebagai Gelandang Terbaik Dunia
Liga Inggris 4 Januari 2026, 08:46
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 08:04
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
Liga Inggris 4 Januari 2026, 07:22
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR