
Bola.net - Sebuah pujian kembali dlayangkan Cafu kepada Trent Alexander-Arnold. Legenda Timnas Brasil itu menilai bek Liverpool itu berpotensi menjadi pemain terbaik dunia di masa depan.
Alexander-Arnold merupakan produk akademi Liverpool. Ia diorbitkan Jurgen Klopp ke tim utama The Reds pada musim 2016/2017 yang lalu.
Sang bek muda dengan cepat terintegrasi di skuat Liverpool. Bahkan ia kini menjadi bek kanan utama The Reds, di mana ia konsisten menunjukkan performa yang bagus di skuat Liverpool.
Cafu mengaku terkesan melihat aksi bek muda Liverpool tersebut. "Dia [Trent] adalah pemain yang sensasional," ujar Cafu kepada situs resmi FIFA.
Baca komentar lengkap Cafu terkait bek 21 tahun itu di bawah ini.
Bisa Jadi yang Terbaik
Cafu menilai bahwa Trent memiliki bakat yang istimewa sebagai bek kanan. Ia percaya sang bek berpotensi menjadi bek kanan terbaik dunia di masa depan.
"Dia [Trent] adalah talenta yang langka. Jika ia terus bermain seperti ini, ia bisa menjadi salah satu pemain terbaik di dunia."
"Dia bahkan memiliki potensi untuk memenangkan penghargaan itu [The Best FIFA Men's Player Award]."
Ala Samba
Cafu juga mengaku sangat senang melihat Trent bermain di skuat Liverpool selama beberapa tahun terakhir.
Ia menilai sang bek muda punya gaya bermain yang atraktif sehingga ia enak untuk ditonton.
"Dia memiliki teknik yang brillian dan juga punya kualitas yang luar biasa. Dia memiliki gaya bermain seperti pemain Brasil. Saya senang menonton pertandingannya, dan ia bisa berkembang lebih baik lagi di timnya saat ini." ujarnya.
Performa Apik
Musim ini Alexander-Arnold memberikan kontribusi yang besar bagi Liverpool.
Ia mengemas dua gol dan 14 assist untuk The Reds di semua kompetisi.
(FIFA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cafu: Trent Alexander-Arnold Bisa Jadi Pemain Terbaik Dunia
Liga Inggris 7 Juni 2020, 13:00
LATEST UPDATE
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026
Tim Nasional 7 Januari 2026, 17:50
-
Live Streaming Napoli vs Verona - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 17:30
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR