
Bola.net - Manchester United dikabarkan mengikuti jejak dua tim Premier League lainnya, Arsenal dan Chelsea dalam perburuan tanda tangan striker Real Sociedad, Alexander Isak.
Arsenal memang sempat gencar dikaitkan dengan Isak sepanjang jendela transfer Januari 2022 kemarin. Namun, The Gunners tak bersedia menebus klausul rilis Isak senilai 75 juta poundsterling.
Sementara itu, Chelsea juga diklaim kepincut dengan Isak. Kubu The Blues pun ingin memboyong penyerang internasional Swedia itu ke London pada musim panas nanti.
Ketertarikan Manchester United
Kini The Mirror mengklaim bahwa Manchester United rupanya juga tak mau ketinggalan memburu Isak. Rencana ini untuk mengantisipasi kepergian sang bintang Cristiano Ronaldo.
Seperti diberitakan sebelumnya, muncul rumor yang menyebut Ronaldo bakal memutuskan untuk pergi dari Old Trafford pada musim panas nanti apabila Manchester United gagal lolos ke Liga Champions.
Baru-baru ini Ronaldo diklaim akan menunggu siapakah yang ditunjuk Manchester United untuk menjadi manajer tetap menggantikan Ralf Rangnick sebelum menentukan keputusannya.
Jika nantinya manajer baru United tak memasukkan Ronaldo ke dalam rencananya, maka pemain asal Portugal itu mungkin akan memilih untuk hengkang.
Situasi Alexander Isak
Pada jendela transfer Januari kemarin, Real Sociedad diyakini tak bersedia menggelar negosiasi dengan pihak mana pun kecuali mereka bersedia menebus klausul Isak.
Isak sendiri masih terikat bersama Real Sociedad hingga 2026 mendatang. Karena itu, Sociedad pun tak memiliki tekanan untuk menjualnya dalam waktu dekat.
Musim ini Isak tercatat sudah bermain sebanyak 25 kali bersama Real Sociedad di semua kompetisi dengan menciptakan tujuh go dan satu assist.
Klasemen Premier League
Sumber: The Mirror
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Senegal Atasi Mesir di Final Piala Afrika, Ini Reaksi Didier Drogba
Bola Dunia Lainnya 7 Februari 2022, 19:59
-
Sule Sudah Tentukan Masa Depannya, Mau ke Chelsea, MU, Atau Madrid?
Bundesliga 7 Februari 2022, 17:36
-
Kylian Mbappe dan Para Pemain Mahal yang Bisa Hengkang Gratisan Akhir Musim Ini
Liga Champions 7 Februari 2022, 17:24
-
Gratis! Barcelona Bakal 'Gembosi' Chelsea dengan Boyong 2 Bek Berkualitas Ini
Liga Spanyol 7 Februari 2022, 15:54
-
Chelsea Susah Payah Kalahkan Plymouth, Thanks Alonso!
Galeri 7 Februari 2022, 09:41
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR