
Bola.net - Chelsea dikabarkan menjadikan nama kiper Bayern Munchen, Manuel Neuer sebagai buruan utama di pos penjaga gawang pada musim panas nanti.
Performa kiper utama The Blues, Kepa Arrizabalega musim ini memang tengah menjadi sorotan. Kepa dianggap belum mampu menunjukkan performa sesuai harapan sejak ia didatangkan untuk menggantikan Thibaut Courtois yang hengkang ke Real Madrid.
Performa yang tak konsisten dari Kepa itu membuat pelatih Chelsea, Frank Lampard dalam beberapa kesempatan tak sungkan mencadangkannya. Dan beberapa rumor bahkan menyebut Lampard tengah mencari nama-nama pengganti yang cocok untuk musim depan.
Nama Manuel Neuer Muncul
Dikabarkan oleh surat kabar Jerman, Bild, Chelsea dan Frank Lampard saat ini tengah mempertimbangkan untuk mencari kiper baru pada musim panas nanti. Dan Bild mengklaim The Blues tertarik mendatangkan Manuel Neuer andai mereka berhasil menjual Kepa pada bursa transfer mendatang.
Manuel Neuer sendiri sudah sejak lama dikenal sebagai salah satu kiper terbaik di dunia saat ini. Meskipun sempat mengalami cedera parah yang membuatnya absen cukup lama, namun performa apiknya mampu dipertahankan ketika pulih dan kembali jadi kiper utama Bayern Munchen.
Situasi pun seakan mendukung Chelsea. Pasalnya Manuel Neuer dikabarkan menolak tawaran perpanjangan kontrak dari Bayern Munchen karena belum mendapatkan kepastian soal status kiper utama.
Sebagai informasi kontrak pemenang Piala Dunia 2014 ini akan berakhir pada musim panas tahun mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadon Sancho Gabung MU atau Chelsea? Mau Puasa Main di UCL?
Liga Inggris 27 Maret 2020, 19:40
-
Chelsea Diharap Kembalikan Kante ke Posisi Aslinya
Liga Inggris 27 Maret 2020, 16:57
-
Butuh Dana Segar, Chelsea Bakal Lepas Emerson dan Moses
Liga Inggris 27 Maret 2020, 10:49
-
Cari Pengganti Kepa, Chelsea Incar Manuel Neuer
Liga Inggris 27 Maret 2020, 10:44
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55



















KOMENTAR