Bola.net - - Pemain belakang Arsenal, Calum Chambers mengatakan bahwa hasil imbang tanpa gol melawan Chelsea adalah hasil yang bagus dan dia senang dengan performa timnya.
Sebagaimana diketahui, tampil di Stamford Bridge, Kamis (11/1) dini hari untuk melakoni leg pertama semifinal Carabao Cup, Arsenal sukses menahan imbang tanpa gol tuan rumah. Hasil ini jelas merupakan modal bagus saat giliran menjadi tuan rumah di Emirates.
"Saya sangat senang, saya pikir ini adalah sebuah hasil yang bagus. Kami kuat di belakang dan ini penampilan pertahanan yang bagus. Para pemain menggali dalam dan ini hasil bagus untuk kami," terangnya.
"Kami menunjukkan taji hari ini. Kami menggali dalam dan ini performa defensif yang bagus dari keseluruhan tim. Itulah hal yang menyenangkan untuk dibawa dari pertandingan hari ini," tambahnya.
Pertemuan kali ini sendiri menjadi pertemuan kedua dari tiga pertemuan kedua tim di bulan Januari. Sebelum hasil imbang tanpa gol ini, kedua tim juga bermain imbang 2-2 di Emirates pekan lalu.
"Kami banyak bertemu Chelsea akhir-akhir ini. Kami tahu bagaimana mereka bermain dan mereka mungkin tahu bagaimana kami bermain, jadi kami harus siap. Ini selalu sebuah laga sulit," lanjutnya.
"Hari ini kami siap untuk ini, kami bertarung dan kami harus seperti ini saat leg kedua," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rudiger Mengaku Tak Khawatir Meski Morata Masih Paceklik Gol
Liga Inggris 11 Januari 2018, 23:30
-
Courtois Minta Chelsea Jadi Lebih Sadis
Liga Inggris 11 Januari 2018, 21:50
-
Gagal Rekrut Van Dijk, Chelsea Diklaim Tak Bakal Menyesal
Liga Inggris 11 Januari 2018, 19:30
-
Andy Carroll Dirasa Bukan Tipe Pemain Yang Cocok Bagi Chelsea
Liga Inggris 11 Januari 2018, 19:02
-
Eks Chelsea Ini Sorot Performa Hazard Kontra Arsenal
Liga Inggris 11 Januari 2018, 18:37
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR