Bola.net - - Salah satu legenda Chelsea Gianfranco Zola meminta manajemen The Blues menuntaskan semua masalahnya dengan Antonio Conte demi masa depan klub yang lebih baik.
Musim ini perjalanan Chelsea di dalam dan luar lapangan tak berlangsung dengan mulus. Eden Hazard dan kawan-kawan tak bisa tampil konsisten di atas lapangan.
Sementara itu di luar lapangan, ada kabar bahwa hubungan Conte dengan manajemen klub tidak harmonis. Manajer asal Italia itu beberapa kali mengisyaratkan dirinya tak puas karena timnya musim ini tak bisa mendapatkan pemain sesuai dengan keinginannya.
Conte memang dikabarkan tak mendapat keleluasaan untuk mendatangkan pemain pada musim panas atau musim dingin kemarin. Kebijakan itu dipegang oleh manajemen. Alhasil Conte diklaim kehilangan pemain incaran utamanya seperti Romelu Lukaku dan Alex-Oxlade Chamberlain.
Saat ini Chelsea berada di posisi lima klasemen sementara dan bisa saja gagal tembus ke pentas Liga Champions musim depan. Zola pun mengatakan bahwa jika The Blues ingin prestasi mereka membaik, maka semua masalah yang terjadi antara manajemen dan Conte harus segera diselesaikan.
"Saya pikir ia adalah aset bagi klub. Ia pelatih yang bagus, tanpa diragukan lagi - ia sebenarnya salah satu yang terbaik," pujinya pada talkSPORT.
"Saat ini ada beberapa masalah. Jika klub dan manajer ingin terus melangkah - dan saya pikir itu akan bagus untuk klub - mereka harus menyelesaikannya karena persaingan di luar sana sangat luar biasa," seru Zola.
"Tidak ada liga di dunia di mana Anda melihat tim menjadi jauh lebih baik setiap tahun - sangat kompetitif di luar lapangan dan di lapangan," pungkasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marcos Alonso Sebut Penurunan Prestasi Chelsea Hal Wajar
Liga Inggris 27 Maret 2018, 23:35 -
Chelsea Diminta Segera Tuntaskan Masalahnya Dengan Conte
Liga Inggris 27 Maret 2018, 20:54 -
5 Pengganti Ideal Untuk Thibaut Courtois di Chelsea
Editorial 27 Maret 2018, 15:54 -
Siap Pindah, Belotti Ajukan Syarat Ini
Liga Italia 27 Maret 2018, 15:45 -
Bersama Chelsea, Hazard Siap Dimainkan Di Posisi Manapun
Liga Inggris 27 Maret 2018, 14:53
LATEST UPDATE
-
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16 -
Cek Jadwal dan Live Streaming LaLiga 2025/26 Minggu Ini: di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:10 -
Prediksi Napoli vs Genoa 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:06 -
Saksikan dan Nonton LaLiga 2025/26 Sevilla vs Barcelona, Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:02 -
Jadwal Premier League Pekan Ini, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 16:00 -
Cek Jadwal dan Nonton Liga Inggris 2025/26: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:56 -
Saksikan dan Nonton Liga Inggris Chelsea vs Liverpool: Eksklusif di Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:52 -
Prediksi Brentford vs Manchester City 5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 15:37
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR