Bola.net - - Raksasa Premier League asal London Chelsea dikabarkan membidik kesempatan untuk mendatangkan Ivan Rakitic dari Barcelona musim panas mendatang.
Belakangan ini Chelsea disebut tengah berburu gelandang baru. Hal tersebut tak lepas dari hengkangnya Cesc Fabregas ke AS Monaco pada bursa transfer musim dingin ini.
"Saya tidak berada di posisi yang memungkinkan saya untuk berbicara banyak mengenai hal ini. Hal ini sedang kami bicarakan dengan pihak klub. Posisi ini memang perlu diisi oleh pemain baru, terutama apabila ada yang mengalami cedera," demikian konfirmasi dari asisten pelatih Chelsea, Gianfranco Zola.
Beberapa pemain kemudian dikait-kaitkan dengan The Blues. Di antaranya adalah Leandro Paredes dan Nicolo Barella.
Namun Chelsea dipastikan gagal merekrut Paredes. Sebab PSG lebih dahulu mencomotnya dari Zenit.
Target Baru
Sekarang The Blues dikabarkan memiliki target baru. Kabar ini disampaikan oleh The Express.
Kabarnya mereka menginginkan servis gelandang Barca, Ivan Rakitic. Ia menjadi buruan nomor satu The Blues pada musim panas mendatang.
Ada sebabnya mengapa musim dingin ini Chelsea memutuskan untuk tidak segera memboyongnya ke Stamford Bridge. Sebab sebelumnya mereka sudah menggunakan sebagian uangnya untuk mendatangkan Gonzalo Higuain dari Juventus.
Sementara itu, Express juga membeberkan alasan mengapa Chelsea mengincar pemain asal Kroasia tersebut. The Blues disebut media Inggris itu melihat ada peluang untuk merekrut sang gelandang dengan lebih mudah berkat hadirnya Frenkie De Jong.
Gelandang berusia 21 tahun itu sebelumnya sudah dipastikan akan merapat ke Camp Nou musim panas mendatang. Ia dibeli dari Ajax Amsterdam dengan bandrol sekitar 75 juta euro plus 11 juta euro dalam bentuk bonus.
Tekad Rakitic
Keputusan Barcelona mendatangkan De Jong musim depan ternyata tidak mengganggu Rakitic. Pemain berusia 30 tahun ini justru menegaskan ia siap bertahan dan mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk Barca.
"Saya ingin berada di sini, dan jika bisa saya mau memperbarui kontrak dan bertahan di sini untuk beberapa tahun lagi. Saya sangat bahagia di sini, semua orang tahu itu, khususnya semua presiden," tegas Rakitic di barcablaugranes.com.
"Saya tak perlu mengatakan apa pun lagi. Saya 30 tahun dan saya sedang berada di momen terbaik karier saya. Saya ingin menikmati sepakbola dan Barca."
Berita Video
Berita video bek Persib Bandung, Bojan Malisic, mengaku tidak banyak berlatih saat berada di Serbia.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dua Hal Ini Akan Buat Chelsea Tundukkan Bournemouth
Liga Inggris 29 Januari 2019, 22:39
-
Depay Membuka Diri untuk Gabung City Atau Chelsea
Liga Champions 29 Januari 2019, 20:51
-
Gabung Atletico, Morata Sedikit Sindir Chelsea
Liga Spanyol 29 Januari 2019, 19:54
-
Chelsea Lihat Ada Peluang untuk Datangkan Rakitic
Liga Inggris 29 Januari 2019, 18:12
-
Chelsea Didesak Lakukan Segala Cara Untuk Pertahankan Callum Hudson-Odoi
Liga Inggris 29 Januari 2019, 16:20
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR