
Bola.net - Chelsea akhirnya resmi memboyong Raheem Sterling dari rival mereka di Premier League, Manchester City. Kepastian itu diumumkan pada Rabu (13/7/2022) malam WIB.
Lewat laman resmi mereka, Chelsea menyatakan bahwa Sterling mendapat kontrak berdurasi lima tahun. Kabarnya, The Blues menggelontorkan dana 50 juta poundsterling untuk menggaet sang winger.
Sterling sudah berada di Amerika Serikat dan kini ia pun akan langsung bergabung dengan skuad asuhan Thomas Tuchel yang tengah menjalani tur pramusim di sana.
Pengumuman Chelsea
A star in LA! 🇺🇸#SterlingIsChelsea pic.twitter.com/kgTYEI3ybn
— Chelsea FC (@ChelseaFC) July 13, 2022
Kegembiraan Raheem Sterling

Sterling pun tak bisa menyembunyikan kegembiraan dirinya usai resmi diumumkan menjadi pemain baru Chelsea. Pemain 27 tahun itu tak sabar ingin bermain di bawah asuhan Tuchel.
“Pertama dan terpenting, senang berada di sini. Saya jelas telah mencapai banyak hal dalam karier saya sejauh ini, tetapi masih banyak yang harus dicapai dan saya sangat menantikan untuk melakukannya dengan seragam Chelsea, di bawah manajemen Thomas," ujar Sterling.
"London adalah rumah saya dan di mana semuanya dimulai untuk saya, dan sungguh menakjubkan saya sekarang memiliki kesempatan untuk bermain di depan teman dan keluarga dari pekan demi pekan di Stamford Bridge. Saya sangat menantikan untuk segera bertemu dengan para penggemar di sana,"
“Saya ingin mengambil kesempatan ini untuk berterima kasih kepada Todd, Behdad, grup pemilik, Thomas, dan semua yang terlibat dalam proses membawa saya ke sini. Saya tidak sabar untuk pergi sekarang dan terus berbicara di lapangan.”
Ambisi Todd Boehly

Sementara itu, pemilik baru Chelsea, Todd Boehly merasa sangat senang bisa mendatangkan Sterling ke Stamford Bridge. Baginya, ini merupakan bentuk komitmen mereka untuk mencapai prestasi setinggi mungkin di tahun-tahun ke depan.
“Raheem Sterling adalah pemenang langganan dan perekrutannya merupakan langkah penting dalam memperkuat skuad kami," tutur Boehly.
"Kami senang Raheem kembali ke London bersama Chelsea, dan kami menantikan untuk melihat bakat kelas dunianya dipamerkan di Stamford Bridge."
Jadwal Pramusim Chelsea 2022/23
Berikut jadwal tur pramusim Chelsea 2022-23:
16 Juli 2022
Chelsea vs Club America
Allegiant Stadium, Las Vegas
20 Juli 2022
Charlotte vs Chelsea
Bank of America Stadium, Charlotte
23 Juli 2022
Arsenal vs Chelsea
Camping World Stadium, Orlando
29 Juli 2022
Udinese vs Chelsea
Dacia Arena, Udine
Sumber: Chelsea FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Yakin? Mendy Klaim Kepergian Mane Akan Berefek Besar Pada Liverpool
Liga Inggris 14 Juli 2022, 22:14
-
Kata Mendy, Cara Hentikan Haaland ya Sama Saja Seperti Setop Benteke
Liga Inggris 14 Juli 2022, 21:22
-
Kalidou Koulibaly Tes Medis di Chelsea Hari Ini
Liga Inggris 14 Juli 2022, 17:59
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR