
Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, Ruud Gullit memberikan sedikit saran pada Maurizio Sarri, pelatih The Blues saat ini. Menurut Gullit, Sarri harus sedikit mengubah taktiknya untuk mengeluarkan kemampuan terbaik yang dimiliki striker mereka, Alvaro Morata.
Morata memang baru saja mencuri perhatian saat mencetak dua gol di kemenangan Chelsea kontra Crystal Palace akhir pekan lalu. Saat itu, Morata bermain begitu efektif. Dua gol nya menunjukkan insting seorang striker.
Morata adalah striker yang paling moncer ketika mendapat peluang di kotak penalti lawan. Dia bisa tiba-tiba menyambar bola dan mencetak gol saat bek lawan belum siap.
Malangnya, kemampuan Morata ini tak sesuai dengan taktik Chelsea. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini:
Tak Adil
Menurut Gullit, taktik Chelsea memang tak mengandalkan pergerakan striker sentral. Alhasil, setiap Morata bergerak untuk membuka ruang, pemain-pemain Chelsea justru mengalirkan bola kembali ke tengah, bukan ke depan.
"Saya sudah mendengar beberapa orang mengatakan bahwa tim Chelsea ini masih kekurangan striker kelas top, namun sebenarnya mereka sudah punya satu striker Spanyol berusia 26 tahun - mereka hanya perlu menggunakannya dengan tepat," ungkap Gullit di tribalfootball.
"Cara mereka bermain memaksa penyerang tengah mana pun kesulitan, Jadi saya kira tidaklah adil untuk mengatakan penyebab Morata kesulitan mencetak gol hanya kesalahannya sendiri."
Servis

Oleh sebab itu, Gullit merasa ada baiknya Chelsea sesekali mengubah taktik untuk memanfaatkan kemampuan Morata. Dia percaya Morata hanya butuh diladeni dengan baik untuk membuka keran golnya.
"Seperti yang kita lihat di laga kontra Palace, Morata tampil maksimal saat bola datang ke kotak penalti, dan untuk memaksimalkan kemampuannya, anda harus membuat umpan silang."
"Dan jika anda memberi servis itu pada Morata dengan baik - kita sudah melihatnya di Juventus dan Real dan bahkan di Chelsea dia mencetak lebih banyak gol sundulan musim lalu dari pemain mana pun," tutupnya.
Berita Video
Riko Simanjuntak, Evan Dimas dan Andik Vermansyah bermain biliar untuk memanfaatkan waktu luang di sela training center jelang Piala AFF 2018.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pedro: Alvaro Morata Akan Semakin Menggila di Chelsea
Liga Inggris 6 November 2018, 19:00
-
MU Mundur Perlahan Dari Perburuan Nathan Ake
Liga Inggris 6 November 2018, 17:00
-
Chelsea Terus Kejar Man City, Azpilicueta Ingat Musim Lalu
Liga Inggris 6 November 2018, 14:00
-
Morata Sebut Striker Terbaik di Dunia Ada di Premier League
Liga Inggris 6 November 2018, 13:30
-
Azpilicueta Yakin Chelsea Bisa Jadi Tim Pertama yang Kalahkan Man City Musim Ini
Liga Inggris 6 November 2018, 13:00
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR