Bola.net - Petr Cech akhirnya kembali merumput untuk pertama kalinya sejak pensiun pada tahun lalu. Cech tampil memperkuat Chelsea, Selasa (15/12/2020) dini hari WIB.
Setelah pensiun, Cech yang sempat memperkuat Arsenal memutuskan kembali ke Chelsea untuk menjabat sebagai penasihat teknik dan performa.
Chelsea akhirnya memasukkan Cech ke dalam skuad Premier League mereka musim ini karena mereka membutuhkan kiper untuk situasi darurat akibat Covid-19.
Comeback Petr Cech
Cech tampil sejak menit pertama dalam laga kontra Tottenham di ajang Premier League 2. The Blues sukses memenangi laga ini dengan skor ketat 3-2.
Meski demikian, Chelsea harus bersusah payah memenangi laga ini karena sempat tertingal dua gol lebih dulu sebelum akhirnya sukses melakukan comeback.
Sempat melakukan penyelamatan penting di menit-menit awal, gawang Cech akhirnya sudah dibobol dua kali kala laga baru berjalan 17 menit.
If Big Pete's happy, we're happy.
— Chelsea FC (@ChelseaFC) December 14, 2020
What a sight this is! 😍#CFCDEV pic.twitter.com/OlOY4gBaOo
Peluang Cech Main di Premier League
Terlepas dari kembali bermainnya Cech, peluangnya untuk dimainkan pada laga Premier League diyakini sangat kecil. Pasalnya, Chelsea punya skuad yang cukup baik di posisi kiper.
Kecuali ada kondisi buruk yang membuat Edouard Mendy, Kepa Arrizabalaga, dan Willy Caballero harus absen, maka sulit untuk bisa melihat Petr Cech kembali berlaga di kompetisi kasta tertinggi.
Sumber: Chelsea FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Leeds United Ingin Comot Tomori dari Chelsea
Liga Inggris 15 Desember 2020, 23:24
-
Frank Lampard: Chelsea Belum Layak Disebut Calon Juara!
Liga Inggris 15 Desember 2020, 17:00
-
Frank Lampard Sebut Persaingan Juara EPL Musim 2020/21 Semakin Ketat
Liga Inggris 15 Desember 2020, 16:40
-
Kualitas Semua Tim Meningkat, Frank Lampard Akui Premier League Musim Ini Makin Sulit
Liga Inggris 15 Desember 2020, 16:35
-
Chelsea Impresif, Frank Lampard Diyakini Bakal jadi Pelatih Elit Eropa
Liga Inggris 15 Desember 2020, 14:44
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR