Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengatakan bahwa dirinya tak begitu tertarik membicarakan penalti panenka dari Eden Hazard ke gawang Newcastle United. Menurutnya, yang paling penting adalah penalti itu berbuah gol.
Sebagaimana diketahui, Hazard menjadi bintang dalam kemenangan 3-1 Chelsea atas Newcastle di Stamford Bridge, Sabtu (2/12) dini hari tadi lewat dua gol yang dia cetak. Satu gol lagi dicetak Alvaro Morata setelah sebelumnya The Blues tertinggal dulu lewat gol Dwight Gayle.
Yang menarik adalah saat Hazard mengeksekusi penalti dengan cara panenka yang mengelabui kiper Newcastle, Karl Darlow.
"Hal yang paling penting adalah untuk mencetak gol. Pemainnya bisa memutuskan untuk menendang dengan segala cara, tapi yang paling penting adalah mencetak gol, karena bila tidak, itu bisa membuat saya sedikit marah," ujarnya.
Sementara itu, terpisah Eden Hazard mengatakan bahwa keputusan melakukan panenka adalah insting yang datang ketika dia memegang bola.
"Ketika saya membawa bola di tangan saya, insting. Saya hanya ingin melakukan ini. Saya hanya ingin kiper bergerak, andai dia tak bergerak, saya dalam masalah. Tapi dia bergerak, bola bergerak di tengah. ini adalah penalti yang bagus," ujar Hazard.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Conte Senang Dengan Performa Drinkwater
Liga Inggris 3 Desember 2017, 02:00 -
Conte Bahagia Dengan Performa Hazard
Liga Inggris 3 Desember 2017, 01:20 -
Pelatih Newcastle Akui Kehebatan Hazard
Liga Inggris 3 Desember 2017, 01:00 -
Fabregas: Kemenangan Bagus Untuk Beri Man City Tekanan
Liga Inggris 3 Desember 2017, 00:20 -
Conte: Penalti Panenka Hazard?
Liga Inggris 3 Desember 2017, 00:02
LATEST UPDATE
-
Ryan Gravenberch Siap Antar Liverpool Bangkit di Stamford Bridge
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 11:47 -
Real Madrid Disebut-sebut dalam Lagu di Album Baru Taylor Swift, Ada Apa Nih?
Bolatainment 4 Oktober 2025, 11:22 -
Gabriel Magalhaes Diragukan Tampil, Arsenal Pincang Lawan West Ham
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 10:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR