Bola.net - - Premier League akan digelar dua pekan lagi, namun masa depan dua bintang Chelsea, Thibaut Courtois dan Eden Hazard, masih belum menampakkan kepastian. Assisten pelatih timnas Belgia, Graeme Jones, memiliki prediksi soal kedua pemain tersebut.
Courtois dan Hazard memiliki kontribusi besar dalam kesuksesan The Blues menjuarai FA Cup pada musim 2017/2018 kemarin. Selain itu, mereka juga turut andil dalam keberhasilan Belgia menjadi juara tiga di Piala Dunia 2018 lalu.
Keduanya juga kerap kali dikaitkan dengan Real Madrid di sepanjang bursa transfer musim panas ini. Baik Courtois maupun Hazard sudah memberikan sinyal kepergiannya, namun hingga saat ini masih belum ada kepastian mengenai masa depan keduanya.
Yakin Courtois Pergi

"Saya pikir sudah pasti dalam kasus Courtois. Dia punya sisa satu tahun [di dalam kontraknya] sekarang, dan saya hanya bisa melihatnya pergi, jujur saja," ujar Jones kepada Talksport.
"Dia pastinya memenangkan Golden Glove di Piala Dunia, dan dia tampil fantastis di turnamen itu. Saya pikir dia akan pergi," lanjutnya.
Tidak Tahu Soal Hazard

"Dengan Eden, saya tidak tahu. Secara kontrak dia adalah pemain Chelsea, tetapi dia juga tampil fantastis di Piala Dunia dan bisa bermain di tim manapun," pungkasnya.
Hazard menjadi pemain penting dalam skema Roberto Martinez di sepanjang Piala Dunia 2018 lalu, dan mencatatkan enam penampilan. Ia juga berhasil menyarangkan tiga gol dan menciptakan dua assist.
Saksikan Juga Video Ini

[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sarri Pastikan Willian Akan Bertahan di Chelsea
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 23:02
-
Ikuti Jejak Frank Lampard, Petr Cech Juga Ingin Jadi Manajer
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 15:45
-
Petr Cech Doakan Frank Lampard Sukses di Dunia Kepelatihan
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 15:30
-
Resmi, Chelsea Perpanjang Kontrak Pedro Hingga 2020
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 15:18
-
Chelsea Seriusi Perburuan Mateo Kovacic
Liga Inggris 3 Agustus 2018, 14:30
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR