
Bola.net - Fred nampaknya tidak akan menjadi bagian dari Manchester United pada musim depan. Pihak Setan Merah dilaporkan akan mempersilakan sang gelandang pergi di musim panas nanti.
Musim ini Fred bisa dikatakan mulai tersisih dari skuat utama Setan Merah. Ia kalah saing dengan Christian Eriksen dan Casemiro yang baru saja bergabung di musim panas tahun lalu.
Baru-baru ini, Fred mulai curhat seputar masa depannya. Ia mengindikasikan bakal pergi dari MU jika Erik Ten Hag tidak memberikannya jam bermain reguler.
Kepindahan Fred sendiri dilaporkan berpotensi jadi kenyataan. Football Insider mengklaim bahwa Manchester United akan mempersilakan sang gelandang pergi di musim panas nanti.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Akan Halangi
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag sudah memutuskan untuk tidak menghalangi kepergian Fred di musim panas nanti.
Ia sebenarnya ingin pemain timnas Brasil itu bertahan. Namun ia tidak bisa memberikan jam bermain reguler seperti yang diinginkan sang gelandang.
Itulah mengapa jika Fred sudah bulat untuk meninggalkan Old Trafford, maka Erik Ten Hag akan mempersilakan dirinya untuk pergi.
Sudah Ada Peminat
Laporan yang sama mengklaim bahwa Fred sendiri kemungkinan besar masih akan bermain di Inggris pada musim depan. Ia dikabarkan jadi target transfer Fulham.
Pelatih Fulham, Marco Silva sangat menyukai Fred. Ia percaya sang gelandang mampu menjadi motor bagi lini tengah The Cottagers pada musim depan.
Ia juga berani memberikan jaminan jam bermain untuk Fred. Jadi Fred mulai mempertimbangkan serius tawaran ini.
Upgrage Lini Tengah
Manchester United sendiri berharap Fred bisa laku dengan harga yang cukup mahal di musim panas nanti.
Setan Merah ingin menggunakan uang penjualannya untuk menambah dana mereka untuk membeli gelandang baru yang top di musim panas ini.
Klasemen Premier League
(Football Insider)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU, Randal Kolo Muani Akui Ingin Bermain di Premier League
Liga Inggris 5 Juni 2023, 22:02
-
De Gea Berulah, Manchester United Kejar Kembali Andre Onana
Liga Inggris 5 Juni 2023, 21:21
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR