
Bola.net - Sebuah kekaguman mendalam diungkapkan Andreas Pereira kepada Bruno Fernandes. Ia menyebut sang playmaker sudah mengubah wajah Manchester United dalam waktu yang singkat.
Beberapa hari sebelum bursa transfer musim dingin ditutup, Manchester United berhasil mengamankan satu rekrutan baru. Mereka mendatangkan Bruno Fernandes dari Sporting Lisbon dengan mahar transfer 55 juta Euro.
Sang playmaker tidak butuh waktu lama untuk beradaptasi di skuat MU. Ia langsung menjadi starter rutin di skuat Setan Merah, di mana ia berhasil membuat tiga gol dan empat assist bagi United dalam kurun waktu satu setengah bulan saja.
Pereira secara terbuka mengakui bahwa Fernandes memberikan dampak yang besar bagi United. "Dia [Fernandes] adalah pemain yang memiliki kualitas yang luar biasa dan ia sudah menunjukkan itu di dalam tim ini," ujar Pereira kepada Esporte Interativo.
Baca komentar lengkap sang playmaker di bawah ini.
Adaptasi Cepat
Pereira menyebut bahwa proses adaptasi Fernandes di MU tergolong cukup lancar. Pasalnya ada beberapa pemain United yang bisa berbahasa Portugal sehingga ia tidak kesulitan untuk beradaptasi.
"Saya rasa ada keuntungan tersendiri memiliki pemain yang bisa berbicara bahasa Portugis, sehingga ia bisa dengan cepat beradaptasi di tim ini."
"Seorang pemain tentu akan kesulitan beradaptasi jika tidak ada yang memahaminya. Jadi ketika Bruno bergabung, ia langsung menghadirkan perbedaan dalam tim ini."
Kontribusi Besar
Pereira juga menyebut bahwa Fernandes memberikan kontribusi yang besar di lini serang MU. Ia yakin Fernandes masih bisa lebih baik lagi di masa depan.
"Ketika anda bergabung dengan sebuah tim, anda akan merasa lebih bebas saat bermain lebih menyerang dan hanya sedikit mengambil tanggung jawab untuk bertahan."
"Itulah yang ia [Fernandes] tunjukkan di tim ini dan saya rasa itu sangat membantunya. Saya rasa jika ia semakin percaya diri, maka ia bisa bermain di posisi manapun di lini tengah." ujarnya.
Geser Posisi
Kedatangkan Fernandes ke Old Trafford sendiri menjadi kabar buruk bagi Pereira.
Tempatnya di skuat Manchester United saat ini perlahan tapi pasti mulai digantikan oleh pemain Timnas Portugal tersebut.
(Esporte Interativo)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
25 Tim dengan Skuat Termahal di Dunia, Real Madrid Hanya Nomor Tiga
Liga Champions 29 April 2020, 21:54
-
'Keloni' Piala dan Tujuh Aksi Nyeleneh Pesepakbola dengan Trofi Juara
Bolatainment 29 April 2020, 21:41
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR