
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool sudah mengambil keputusan terkait masa depan Darwin Nunez. Mereka dilaporkan akan tetap mempertahankan sang striker di musim depan.
Semenjak bergabung dengan The Reds di tahun 2022 kemarin, Nunez kerap jadi sorotan. Ini disebabkan striker asal Uruguay itu kerap tampil dengan kurang maksimal di lini serang The Reds.
Belakangan beredar rumor bahwa Nunez bakal dijual di musim panas nanti. Sudah ada beberapa klub top Eropa yang dilaporkan berminat pada sang striker.
The Daily Mail melaporkan bahwa Liverpool tidak punya rencana untuk menjual Nunez. Mereka akan mempertahankan sang striker di musim depan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Tidak Dijual

Menurut laporan tersebut, Liverpool tidak berencana untuk menjual Nunez sama sekali.
Mereka dikabarkan masih puas dengan kontribusi sang striker. Meski jumlah golnya tidak banyak, namun ia memberikan kontribusi lain bagi lini serang The Reds.
Itulah mengapa mereka menilai Nunez lebih baik dipertahankan ketimbang dijual di musim depan.
Bakal Rugi

Menurut laporan yang sama, pertimbangan lain mengapa Liverpool tidak mau menjual Nunez karena mereka tidak mau rugi.
Mereka sadar bahwa jika mereka menjual Nunez di musim panas nanti, maka mereka tidak akan mendapatkan full bayaran 85 juta pounds yang mereka bayarkan ke Benfica di dua tahun yang lalu.
Sementara Liverpool juga tahu bahwa tidak banyak striker top yang tersedia, apalagi dengan harga yang murah. Jadi mereka menilai Nunez adalah opsi terbaik untuk lini serang mereka di musim depan.
Tunggu Manajer Baru

Menurut laporan yang sama, Liverpool sendiri akan membuat keputusan fix terkait masa depan Nunez jika mereka sudah menunjuk manajer baru.
Manajer baru mereka ini nantinya yang akan memutuskan apakah Nunez akan dipertahankan atau dijual.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Darwin Nunez Digosipkan Bakal Dijual, Liverpool: Maaf, Gak Dulu!
Liga Inggris 7 Mei 2024, 19:20
-
5 Calon Pengganti Darwin Nunez di Liverpool
Editorial 7 Mei 2024, 16:24
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR