Bola.net - - Peringkat 18 Southampton akan menjamu peringkat 5 Chelsea pada matchweek 34 Premier League 2017/18, Sabtu (14/4). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di St Mary's Stadium ini.
Mark Hughes berpeluang menjadi manajer ketiga yang mengalahkan Chelsea dengan empat klub berbeda di Premier League, setelah Roy Hodgson dan Sam Allardyce. Hughes sudah melakukannya bersama Blackburn Rovers, Manchester City dan Stoke City.
Charlie Austin mencetak empat gol dalam empat penampilan terakhirnya di Premier League di St Mary’s Stadium.
Southampton selalu kalah, baik half time maupun full time, dalam tiga laga terakhirnya di Premier League.
Southampton selalu kebobolan tiga gol dalam tiga laga terakhirnya di Premier League (0-3 vs Newcastle, 0-3 vs West Ham, 2-3 vs Arsenal).
Southampton hanya menang sekali dalam 19 laga terakhirnya di Premier League (M1 S9 K9).
Southampton tanpa kemenangan dalam delapan laga kandang terakhirnya di Premier League (S5 K3).
Gol terbanyak untuk Southampton di Premier League musim ini: Charlie Austin (7 gol).
Assist terbanyak untuk Southampton di Premier League musim ini: Dusan Tadic, Nathan Redmond, Ryan Bertrand (masing-masing 3 assist).
Chelsea memenangi empat laga terakhirnya melawan Southampton di Premier League. The Blues belum pernah mengalahkan mereka lima kali secara beruntun.
Chelsea hanya menang sekali dalam lima laga terakhirnya di Premier League (M1 S1 K3).
Chelsea tanpa kemenangan dalam dua laga terakhirnya di Premier League, kalah 1-3 vs Tottenham dan seri 1-1 vs West Ham (keduanya laga kandang).
Chelsea selalu kalah dalam tiga laga tandang terakhirnya di Premier League: 1-4 vs Watford, 1-2 vs Manchester United, 0-1 vs Manchester City.
Gol terbanyak untuk Chelsea di Premier League musim ini: Alvaro Morata, Eden Hazard (masing-masing 11 gol).
Assist terbanyak untuk Chelsea di Premier League musim ini: Alvaro Morata, Cesar Azpilicueta, Willian (masing-masing 6 assist).
Rekor pertemuan kedua tim (c) Transfermarkt
Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini (matchweek 18), Southampton kalah 0-1 di kandang Chelsea. Gol tunggal The Blues dalam laga itu dicetak oleh Marcos Alonso lewat free kick.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea dan City Saling Sikut Untuk Titisan Iniesta Ini
Liga Inggris 13 April 2018, 15:44
-
Jadwal Lengkap Premier League Pekan Ini
Liga Inggris 13 April 2018, 15:23
-
Gagal di Chelsea, Monaco Pulangkan Bakayoko?
Liga Inggris 13 April 2018, 13:56
-
Lagi, Willian Tolak Halus Tawaran MU
Liga Inggris 13 April 2018, 12:51
-
Belum Setahun, Drinkwater Sudah Tidak Betah di Chelsea?
Liga Inggris 13 April 2018, 12:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Fiorentina vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 11 Januari 2026, 14:00
-
Live Streaming Portsmouth vs Arsenal - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 11 Januari 2026, 14:00
-
Nonton Live Streaming Persib vs Persija di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 12:55
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 11 Januari 2026, 11:25
-
Rafael Leao Jadi Penyelamat Milan, Allegri Ungkap Perubahan Penting Sang Bintang
Liga Italia 11 Januari 2026, 10:55
-
Transfer Panas! Chelsea Siap Jual Palmer, Man United Siap Beli Dengan Dana Jumbo!
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:59
-
Manchester United Ketar-Ketir Ditinggal Pergi Bruno Fernandes
Liga Inggris 11 Januari 2026, 09:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR