Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan pembelaan kepada David De Gea atas kritikan dari Roy Keane. Solskjaer menilai bahwa sang kiper memang membuat kesalahan, namun ia berhasil menebus kesalahan itu dengan penampilan yang apik.
Pada laga melawan Tottenham dini hari tadi, De Gea bisa dikatakan membuat blunder. Ia gagal menghalau tembakan keras Steven Bergwijn yang mengarah tepat ke dirinya sehingga berbuah menjadi gol bagi kubu The Lillywhites.
Blunder De Gea itu mendapatkan kritikan keras oleh Roy Keane. Mantan kapten MU itu menilai bahwa kesalahan De Gea itu tidak bisa ditolerir dan ia mengatakan ingin menghantam De Gea di jeda pertandingan.
Namun Solskjaer tidak mau terlalu ambil pusing dengan kesalahan De Gea. "Well, saya juga kecewa melihat mereka [Tottenham] mencetak gol saat mereka baru pertama kali mendapatkan peluang untuk mencetak gol," ujar Solskjaer yang dikutip Goal International.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Mudah
Solskjaer mengakui bahwa tembakan yang dilepaskan Steven Bergwijn itu tidak mudah untuk dihentikan seperti yang terlihat.
Ia bahkan berkelakar bahwa Keane sendiri mungkin tidak mampu menghentikan tembakan tersebut.
"Anak itu [Bergwijn] melepaskan tembakan yang sangat bagus saat itu. Roy adalah gelandang yang fantastis dan ia adalah teman baik saya. Namun saya tidak yakin ia mampu menghentikan tembakan itu."
Lakukan Penebusan
Solskjaer menyebut bahwa De Gea juga merasa kecewa kebobolan seperti itu. Namun sang kiper mampu bangkit dan membuat penyelamatan gemilang untuk timnya.
"David kecewa dengan gol itu, namun bola itu berubah arah saat di udara. Setelah itu kami memberikan reaksi yang baik di atas lapangan."
"David juga membuat penyelamatan bagus lima menit berselang [sundulan Son Heung-Min]. Kami sempat bermain dengan buruk 10 menit setelah gol itu, dan mereka [Tottenham] seakan mampu mencetak gol kedua mereka." ia menandaskan.
Imbang
Pertandingan di London Utara itu berakhir dengan hasil imbang.
Setan Merah berhasil menyamakan kedudukan di babak kedua melalui tembakan penalti Bruno Fernandes.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sebenarnya, Jose Mourinho Sudah Temukan Kelemahan Manchester United
Liga Inggris 20 Juni 2020, 19:02
-
Premier League Kembali, Begitu Juga dengan Keluhan Jose Mourinho
Liga Inggris 20 Juni 2020, 18:27
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR