
Bola.net - Pelatih Tottenham, Jose Mourinho, mengatakan bahwa dirinya sudah menemukan kelemahan Manchester United. Kelehaman itu berkaitan dengan kesempatan untuk mendapatkan bola serta organisasi menyerang.
Mourinho bertemu dengan mantan klub asuhannya tersebut dalam laga lanjutan Premier League hari Sabtu (20/6/2020). Pertandingan yang berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium itu berakhir dengan kedudukan imbang 1-1.
Sebenarnya, Tottenham sudah sempat unggul lebih dulu pada menit ke-27 melalui aksi brilian dari Steve Bergwijn. Dan keunggulan tersebut bertahan sampai menjelang pertandingan berakhir.
Sayangnya, Dewi Fortuna belum menyelimuti Harry Kane dkk. Pada menit ke-81, gawang mereka kebobolan melalui eksekusi penalti pemain anyar Manchester United, Bruno Fernandes. Pertandingan pun berakhir imbang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Tahu Kelemahan Manchester United
Mourinho mengatakan bahwa dirinya sudah mengantongi kelemahan Manchester United sebelum laga. Dan pria asal Portugal itu merasa kalau anak asuhnya sudah memanfaatkan kelemahan itu dengan baik.
"Kami mengalanisis United [sebelum pertandingan], namun bukan kami yang seharusnya berbicara soal mereka," ujarnya kepada awak media usai pertandingan, seperti yang dikutip dari Metro.
"Saya pikir kami telah memberikan apa yang mereka tidak begitu bisa, yakni memberikan mereka kesempatan memiliki bola dan bermain dengan serangan yang terorganisir," lanjutnya.
Mampu Mengatasi Kekuatan MU
Mourinho menganalisis Manchester United secara mendalam. Bahkan, ia juga tahu apa kekuatan utama dari mantan klub asuhannya tersebut selama dipegang Ole Gunnar Solskjaer.
"Saya pikir mereka lebih berbahaya dalam situasi serangan balik. Mereka memiliki pemain yang cepat dan bisa jadi sangat berbahaya, namun kami mampu mengontrolnya dengan cara yang luar biasa," tambahnya.
"Saya bahkan bisa mengingat saat permainan rusak pada akhir, di mana Marcus Rashford menerima umpan panjang [dari Pogba] dalam ruang kosong dan aksi semacam ini, namun kami mengontrolnya dengan sangat, sangat baik," tutupnya.
Sayangnya, Tottenham hanya mampu meraih satu poin saja. Hasil ini membuat mereka tertahan di posisi delapan dan terancam turun kalau Arsenal mampu mengalahkan Brighton pada Sabtu (20/6/2020) malam ini.
(Metro)
Baca juga:
- Premier League Kembali, Begitu Juga dengan Keluhan Jose Mourinho
- Selain De Gea, Dua Gelandang Manchester United Ini Kena Semprot Roy Keane Juga
- Video: Ketika Pelatih Manchester United Kembali Puji Paul Pogba
- Setelah Roy Keane, Gary Neville Ikut Semprot Performa David De Gea
- Gagal Kalahkan Tottenham, Solskjaer Sanjung Performa Spektakuler Hugo Lloris
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sebenarnya, Jose Mourinho Sudah Temukan Kelemahan Manchester United
Liga Inggris 20 Juni 2020, 19:02
-
Premier League Kembali, Begitu Juga dengan Keluhan Jose Mourinho
Liga Inggris 20 Juni 2020, 18:27
LATEST UPDATE
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR