Bola.net - - David De Gea terus disorot karena tampil buruk dalam beberapa pekan terakhir. De Gea beberapa kali melakukan kesalahan fatal yang seharusnya tidak dilakukan oleh kiper profesional. Dia tampak tidak fokus di lapangan.
Blunder De Gea dimulai ketika MU dikalahkan Barca di leg kedua perempat final Liga Champions. Setelahnya, dia membuat tiga blunder di tiga laga berikutnya. Saat MU dikalahkan Everton, saat kalah di Derby Manchester, dan ketika bermain imbang melawan Chelsea.
Sebagai kiper yang terpilih jadi kiper terbaik Premier League dalam beberapa tahun terakhir, tentu kesalahan De Gea itu tampak mencolok. Kabarnya, performa De Gea menurun karena dia sibuk memikirkan masalah kontrak baru yang tak juga jelas.
Biar begitu, masalah kontrak ini seharusnya tidak terlalu memengaruhi De Gea. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sedang Buruk Saja
Analis Sky Sports, Danny Higginbotham tidak setuju jika performa buruk De Gea dihubung-hubungkan dengan masalah kontrak baru. Menurutnya, tidak ada satu pun pesepak bola profesional yang memikirkan masalah lain begitu mereka melangkah ke dalam lapangan.
"Dia [De Gea] sedang menjalani masa-masa buruk. Kritik ini [masalah kontrak] tidak jelas. Orang-orang selalu mencari-cari cerita yang sebenarnya tidak ada, menurut saya beigtu," jelas Higginbotham.
"Kita sudah melihat masalah ini pada banyak pemain - mereka melalui masa-masa buruk dan orang-orang mulai berkata: 'mereka pasti tidak senang di klubnya. Mereka mungkin menginginkan kontrak baru'."
"Ketika pemain memasuki lapangan, situasi kontrak adalah hal terakhir yang mereka pikirkan. Hal terpenting dalam pikiran mereka adalah memberikan performa bagus," lanjutnya.
Masalah Tim
Lebih lanjut, Higginbotham tidak setuju menyalahkan De Gea seorang diri terkait kebobolan MU. De Gea adalah salah satu bagian dari tim, kebobolan De Gea adalah kebobolan tim. MU yang harus berkembang, bukan hanya De Gea.
"Performa kolektif memberi tim peluang terbaik untuk menang. De Gea tidak pernah memasuki lapangan dengan memikirkan masalah kontraknya, dan kesalahan-kesalahan itu tidak seperti dia."
"Dia melalui masa-masa buruk. Jika dia adalah gelandang, atau penyerang sayap, dia tidak akan terus dibicarakan seperti ini. Dia dikritik karena dia adalah lini terakhir pertahanan mereka," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wow! Dana Belanja Zinedine Zidane Tembus Setengah Milyar Euro!
Liga Spanyol 3 Mei 2019, 22:00 -
Schmeichel: De Gea Bukan Masalah di MU!
Liga Inggris 3 Mei 2019, 21:58 -
Chelsea Diprediksi Bisa Pupuskan Harapan MU ke UCL
Liga Inggris 3 Mei 2019, 20:55 -
Tanpa Liga Champions, MU Masih Sexy di Mata Pemain Top
Liga Inggris 3 Mei 2019, 20:40 -
Ini Biang Kerok Keterpurukan MU Menurut Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 3 Mei 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR